Presiden Secara Resmi Lepas Kontingen Indonesia untuk Berlaga di Asian Games 2018

IVOOX.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi melepas kontingen Indonesia untuk berlaga di ajang Asian Games 2018. Pada momen itu Jokowi memberi motivasi sekaligus mengingatkan kepada para atlet terkait dengan target di ajang olah raga terbesar di Asia tersebut.
Jokowi yakin para atlet Indonesia bisa tampil gemilang pada Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta dan Palembang. Terlebih persiapan dan latihan sudah dilakukan dengan panjang. “Saya meyakini dengan kerja keras dan berlatih, yang rentangnya panjang, saya meyakini insyaallah emas akan sebanyak-banyaknya kita dapatkan," kata Jokowi saat pelepasan kontingen Indonesia di Halaman Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (8/8).
Presiden dalam kesempatan itu juga mengingatkan tentang target yang diusung para atlet kebanggaan Indonesia tersebut. Selain target prestasi dengan meraih medali sebanyak-banyaknya, mereka juga harus mampu menjaga baik nama Indonesia lewat persaingan secara sehat dan fair.
“Targetnya jelas, masuk 10 besar. Emas yang harus didapatkan juga jelas, minimal 16. Artinya tambah banyak boleh, kurang satu pun tidak boleh," kata Presiden.
“Saya titip, kebanggaan negeri ini ada di saudara, seluruh atlet yang berlaga. Dan yakinlah 263 juta penduduk Indonesia berada di belakang saudara semua untuk berkumandangnya Indonesia Raya dan Merah Putih setelah nanti ada kemenangan setelah bertanding. Jagalah nama baik negara, bertanding secara sehat dan fair. Dan selamat berjuang," ungkap Presiden.
Acara pelepasan ditutup dengan flashmob lagu Asian Games 2018, yang dipopulerkan oleh Via Valen, dan sesi foto bersama.
Indonesia sebagai tuan rumah memiliki target besar untuk menembus 10 besar di Asian Games 2018. Merujuk pada prestasi Indonesia di Asian Games 2014 Incheon, raihan ini tergolong berat. Saat itu Indonesia hanya finis di peringkat 17 dengan mendulang 4 medali emas. Qatar yang saat itu meraup 10 emas berhasil finis di peringkat 10. Atas dasar itu, Indonesia menargetkan setidaknya 16 emas harus didapat agar dapat menembus sepuluh besar Asia. (luthfi ardi)

0 comments