June 26, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Golkar Pastikan Khofifah Bergabung dengan TKD di Jatim

IVOOX.id - Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, telah mengonfirmasi bahwa Khofifah Indar Parawansa akan bergabung dengan tim kampanye Prabowo-Gibran untuk memenangkan daerah Jawa Timur pada Pemilihan Umum 2024. Pengumuman ini disampaikan oleh Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, pada Selasa (21/11/2023).


"Khofifah sudah pasti ikut pemenangan di Jawa Timur," ujar Airlangga, meskipun posisi Khofifah dalam Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Timur belum dipastikan. Lebih lanjut, Airlangga menyatakan bahwa keputusan mengenai posisi Khofifah, apakah sebagai ketua TKD Jawa Timur atau tidak, akan dibahas oleh TKN Prabowo-Gibran.

"Posisinya nanti dilihat, tetapi tanpa posisi resmi pun sudah akan memenangkan Jawa Timur," tambah Airlangga.

Khofifah Indar Parawansa saat ini masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Timur dan dijadwalkan untuk menuntaskan masa jabatannya pada bulan Desember mendatang. 

Dalam kesempatan tersebut, Airlangga juga mengumpulkan semua calon kepala daerah yang akan diusung oleh Partai Golkar. Jumlah calon kepala daerah yang hadir mencakup bakal calon gubernur, wakil gubernur, wali kota, wakil wali kota, bupati, dan wakil bupati, sebanyak 1.117 orang.

"Dan tujuan dari berkumpulnya para calon diharapkan para calon kepala daerah berkontribusi dalam pileg dan pilpres di bulan Februari nanti," ungkap Airlangga.

Airlangga membeberkan bahwa Partai Golkar sudah mengusung beberapa nama untuk menjadi bakal calon gubernur., di antaranya Airin Rachmi Diany sebagai bakal calon gubernur Banten, Ridwan Kamil untuk Jawa Barat, Khofifah Indar Parawansa untuk Jawa Timur, Ahmed Zaki Iskandar untuk DKI Jakarta, dan Paulus Waterpauw untuk Papua Barat.

Sementara itu, untuk bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Tengah, Airlangga masih enggan membeberkan, kecuali hanya memberi petunjuk bahwa bakal calon yang diusung ada yang berasal dari kalangan anak muda.

“Pokoknya ada anak muda,” kata dia.

Airlangga juga menegaskan bahwa fungsionaris legislatif, ketua-ketua pengurus partai dari DPD, provinsi, kabupaten/kota, dari Partai Golkar akan mengerahkan semua kekuatan untuk mendukung para calon kepala daerah yang diusung oleh partai.

Ini diharapkan menjadi modal utama bagi calon kepala daerah untuk mendapatkan dukungan Partai Golkar dalam Pilkada 2024.

"Dengan demikian, seluruh kekuatan akan bersatu untuk memenangkan partai dan sekaligus memenangkan pasangan yang didukung oleh Partai Golkar, yaitu Pak Prabowo dan Mas Gibran," tandasnya.

0 comments

    Leave a Reply