10 Makanan dan Minuman yang Dapat Menurunkan Emosi

IVOOX.id, Jakarta – Emosi memang kadang tidak mengenal tempat, ada beberapa orang yang sulit untuk mengendalikan emosinya. Berikut adalah makanan dan minuman yang bisa menurunkan emosi Anda.
Ketika Anda marah, maka seringkali mengatakan dan melakukan hal-hal yang tidak biasa dilakukan sebelumnya. Sehingga dapat merugikan diri sendiri dan juga orang lain di sekitar.
Kemarahan juga dapat menyebabkan ledakan emosi dan perilaku bermusuhan, sehingga tidak baik untuk hubungan Anda dengan orang lain.
Untuk meredam emosi, ada beberapa makanan dan minuman yang bisa Anda konsumsi. Berikut adalah 10 makanan dan minuman yang dapat membantu untuk meredam emosi:
- Pisang
Kandungan dopamine yang berada dalam pisang dapat meningkatkan mood Anda, selain itu kandungan magnesium yang teradapat pada pisang dipercaya memberikan dampak mood yang positif bagi seseorang yang memakannya.
- Cokelat Hitam
Mengonsumsi cokelat hitam atau dark chocolate akan membantu otak untuk melepaskan hormone endorfin dan meningkatkan kadar serotonin. Cokelat hitam juga bisa menurunkan tingkat kecemasan seseorang.
- Kacang Kenari
Menginsumsi kacang kenari dapat meningkatkan kebahagiaan dan juga bisa membantu meredakan amarah, hal itu dikarenakan kacang kenari mengandung asam lemak, omega3, triptofan, dan juga vitamin B6.
- Kopi
Saat ini kopi sedang menjadi minuman favorit bagi seluruh lapisan masyarakat, hal itu terbukti dengan semakin bayaknya kedai kopi yang bermunculan. Namun tahukah Anda, jika meminum secangkir kopi bisa meredamkan amarah karena dapat mengaktifkan sel induk otak untuk menghasilkan neuron baru.
- Ayam
Sumber asam amino pada ayam yang sering disebut sebagai tryptophan dan juga tyrosine berperan besar untuk mengembalikan mood Anda dan juga mengurangi gejala depresi.
- Biji-Bijian
Biji-Bijian memiliki kandungan vitamin E dan Vitamin B yang bisa membantu Anda untuk meredam amarah, biji-bijian juga bisa mendukung operasi sel otak sehingga dapat mentsabilkan mood Anda.
- Teh Camomile
Menghirup aroma yang mengandung antioksidan dan flavonoid dari teh chamomile akan membuat sistem saraf Anda menjadi rileks dan tenang, sehingga Anda akan merasa tenang dan emosi dapat menghilang.
- Kentang Panggang
Untuk mengendalikan amarah dan juga kesehatan mental Anda, mengonsumsi kentang yang kaya akan karbohidrat dan vitamin B dapat menjadi salah satu pilihan.
- Daun Seledri
Mengonsumsi daun seledri dapat menenangkan perasaan dan membantu menghilangkan amarah, Anda bisa memakannya dengan menambahkannya pada makanan Anda.
- Sup Bayam
Untuk menstabilkan mood, kandungan serotonin dan neurotransmitter yang berada di bayam bisa menjadi salah satu piihan. Jangan lupa untuk membuat sup bayam untuk dapat meredakan emosi Anda.
Itulah beberapa makanan dan minuman yang bisa membantu Anda untuk dapat meredakan emosi, jangan sampai emosi Anda memberikan dampak negatif untuk diri sendiri dan orang di sekitar Anda.

0 comments