Timnas Putri Indonesia Fokus Hadapi Myanmar | IVoox Indonesia

July 15, 2025

Timnas Putri Indonesia Fokus Hadapi Myanmar

Rully Nere 1

 

IVOOX.id, Mandalay - Tim nasional putri Indonesia fokus melakukan pemulihan fisik menjelang laga menghadapi Myanmar di putaran kedua Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 zona Asia, Sabtu (6/4).

"Kami ingin mengembalikan kebugaran para pemain setelah menjalani pertandingan kemarin sore menghadapi India," kata pelatih fisik timnas putri Sofie Imam Faizal, dikutip dari laman Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Jakarta.

Timnas putri menjalani sesi pemulihan fisik selama dua jam pada hari ini di Myanmar, Kamis (4/4). Mereka berlatih di ruang kebugaran, termasuk dengan menggunakan beban dengan tujuan untuk mengembalikan kekuatan otot sesudah bertanding. Sesi tersebut diakhiri dengan berenang selama 30 menit.

"Ada sedikit permainan keseimbangan di kolam renang. Hal ini penting supaya para pemain bisa merasakan rileks sebelum menghadapi pertandingan besok," kata Sofie, lalu menambahkan semua pemain skuat berjuluk Garuda Pertiwi dalam kondisi fit untuku berlaga.

Timnas putri Indonesia saat ini berada di posisi terakhir atau keempat di klasemen sementara Grup A putaran kedua Kualifikasi Olimpiade 2020, Tokyo, setelah kalah 0-2 dari India di pertandingan pertama.

Berikutnya, Indonesia akan bertanding menghadapi tuan rumah kualifikasi Myanmar pada Sabtu (6/4), di Stadion Mandalarthiri, Mandalay, Myanmar. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply