Timnas AMIN Sambut Dukungan BIRAS yang Sebelumnya Dukung Prabowo | IVoox Indonesia

May 4, 2025

Timnas AMIN Sambut Dukungan BIRAS yang Sebelumnya Dukung Prabowo

BIRAS dukung AMIN
anggota relawan Barisan Akal Sehat (BIRAS) saat mendeklarasikan dukungannya kepada Paslon Nomor Urut 1 Anies-Muhaimin atau AMIN di Jakarta Pusat Selasa (30/1/2024). IVOOX/Fahrurrazi Assyar

IVOOX.id - Pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar terus meraih dukungan dari berbagai kounitas di masyarakat. Kali ini, dukungan datang dari Barisan Relawan Akal Sehat (BIRAS) yang mendeklarasikan dukungannya di Markas Pemenangan AMIN jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa (30/1/2024).

Dalam acara tersebut, para anggota BIRAS menyatakan kesetiaan mereka kepada pasangan AMIN. Dukungan ini turut dihadiri oleh anggota Dewan Pakar Tim Nasional Pemenangan Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Marsekal Muda (Purn) Supomo dan Deputi Kerelawanan dan Partisipasi Tim Nasional (Timnas) AMIN Bambang Sutejo.

Dalam keterangannya kepada media, Supomo mengungkapkan kegembiraannya atas dukungan yang terus mengalir untuk pasangan AMIN. "Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah, pada hari ini satu simpul relawan baru yang dari Jakarta, khususnya DKI BIRAS yang bergabung," kata Supomo Selasa (30/1/2024).

Supomo menyambut baik dukungan yang terus mengalir dan percaya bahwa dengan dukungan ini, pasangan Anies-Muhaimin dapat memenangkan kontestasi politik pada 14 Februari 2024. Hingga saat ini, jumlah relawan yang tercatat resmi bergabung dalam Timnas AMIN mencapai 1.165 orang.

Ketua Umum BIRAS, Syaiful Miradewa, menyampaikan bahwa setelah mendeklarasikan dukungan untuk pasangan AMIN, mereka dari BIRAS akan berjuang dan berusaha keras untuk memenangkan Anies-Muhaimin. "Kami akan terus berjuang demi AMIN menang di wilayah kami dan wilayah-wilayah teman-teman di sekitarnya. AMIN menang, Insya Allah," kata Syaiful.

Ia juga menjelaskan bahwa awalnya ia merupakan pendukung pasangan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, namun pindah dukungan karena terpikat oleh gagasan dari Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar. "Dulu saya militan Prabowo. Kebetulan akhirnya saya pindah, karena ada sesuatu hal yang tidak sepaham dengan saya. Jadi saya pindah ke relawan AMIN," ungkap Syaiful.

Dengan semakin bertambahnya dukungan dari berbagai elemen masyarakat, pasangan Anies-Muhaimin terus menunjukkan momentumnya dalam mengarungi dinamika kontestasi politik menjelang pemilihan presiden.

0 comments

    Leave a Reply