Tiga Kabupaten di Kepulauaan Riau Masuk Zona Hijau
covid-19

IVOOX.id, Tanjungpinang - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Riau menetapkan tiga kabupaten di wilayah itu sebagai Zona Hijau.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kepri Tjetjep Yudiana di Tanjungpinang, Sabtu, mengatakan tiga kabupaten Zona Hijau itu yakni Natuna, Kepulauan Anambas dan Lingga.
"Natuna, Lingga dan Anambas kini tidak terdampak COVID-19," ujarnya seperti dikutip Antara..
Sementara Kabupaten Bintan dan Karimun ditetapkan sebagai Zona Kuning atau berisiko rendah. Di Karimun sejak beberapa pekan lalu sudah tidak ada pasien COVID-19 setelah enam pasien dinyatakan sembuh. Sedangkan di Bintan jumlah pasien delapan orang, tujuh di antaranya sembuh, dan satu orang meninggal dunia. Di Bintan sejak beberapa hari lalu nihil pasien COVID-19 yang dikarantina maupun dirawat.
Batam dan Tanjungpinang sama-sama masuk Zona oranye atau berisiko sedang. Jumlah pasien COVID-19 di Batam sebanyak 250 orang, namun kasus yang aktif tinggal 23 orang.
Sementara jumlah pasien positif COVID-19 di Tanjungpinang sebanyak 28 orang, namun kasus aktif tinggal dua orang setelah lebih dari dua bulan tidak ada penambahan kasus COVID-19. "Penetapan zona sesuai dengan indikator yang ditetapkan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 RI," tuturnya.

0 comments