Tenggelamkan Leverkusen 2-1, Freiburg ke Posisi Ketiga

IVOOX.id, Freiburg - Freiburg mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-84 lewat Kevin Schade guna mengalahkan Bayer Leverkusen 2-1, Minggu malam, yang sekaligus memastikan tempat ketiga dalam klasemen Bundesliga menjelang jeda musim dingin.
Tengah menikmati musim terbaiknya dan memiliki pertahanan terbaik di liga dengan hanya kebobolan 16 gol, tim asuhan Christian Streich menyalip Leverkusen pada posisi ketiga dengan 29 poin.
Sebuah tendangan penalti dari Vincenzo Grifo pada menit ke-33 membawa tuan rumah Freiburg unggul sebelum Charles Aranguiz menyamakan kedudukan dari tendangan jarak dekat pada perpanjangan waktu babak pertama.

0 comments