Swasta Diminta Dukung Dana Pembangunan Infrastruktur Rp3.500 Triliun

iVooxid, Jakarta - Kebutuhan dana pemerinta untuk membiayai pembangunan infrastruktur hingga 2019 mendatang mencapai Rp5.000 triliun. Pemerintah hanya sanggup menyediakan dana Rp1.500 triliun, atau hanya sekitar 25% dari total biaya pembangunan yang dibutuhkan. Demikian diungkapkan Presiden Joko Widodo.
“Karena itu, kami berharap peran pihak swasta untuk terlibat membiayai pembangunan infrastruktur tersebut. Pembangunan infrastruktur yang sedang gencar dilakukan saat ini adalah pembangunan jalan tol, pelabuhan dan bandara,†paparnya saat membuka acara Indonesia Infrastructure Week dan Konstruksi Indonesia di JCC, Jakarta, Rabu (9/11).
Presiden mengemukakan, jika dulu pemerintah hanya mengizinkan pihak swasta untuk membangun jalan tol, tetapi sekarang pemerintah juga mempersilahkan pihak swasta yang berminat untuk membangun bandar udara (bandara).
Keputusan pemerintah tersebut akan membuka peluang besar bagi setiap pihak swasta nasional dan swasta asing untuk melibatkan diri mereka dalam pembiayaan pembangunan infrastruktur di Indonesia dengan total nilai Rp3.500 triliun atau sekitar 75% dari total dana yang dibutuhkan secara keseluruhan.[abr]

0 comments