Rute Transjakarta Dialihkan Jelang Putusan MK | IVoox Indonesia

May 5, 2025

Rute Transjakarta Dialihkan Jelang Putusan MK

rute
Rute transportasi antarmoda transjakarta alami pengaluhan arus jelang sidang putusan sengketa Pilpres 2019 di Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta Pusat, Kamis (26/06/2019). ANTARA/Susylo Asmalyah

IVOOX.id, Jakarta - Rute transportasi antarmoda TransJakarta dialihkan arusnya menjelang sidang putusan sengketa Pilpres 2019 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat, Kamis (26/6).

Seperti dilansir Antara,  koridor yang dialihkan arus itu yakni Koridor 1 arah Kota - Blok M dengan rute yang dilalui Blok M - Sarinah - TL Sarinah ke luar jalur - TL Bank Indonesia belok kiri - Jalan Kebon Sirih - Hotel Milenium belok kiri - Jalan Fachrudin - Jati Baru lurus - Jalan Cideng Barat - TL Tarakan belok kanan - Halte Petojo - TL Harmoni belok kiri - Harmoni - Kota.

Kemudian Koridor 5A arah Grogol 1 dari Kampung Melayu normal sampai Sarinah - TL Sarinah ke luar jalur - TL Bank Indonesia - Jalan Kebon Sirih - Hotel Milenium belok kiri - Jalan Fachrudin - Jati Baru lurus - Jalan Cideng Barat - TL Tarakan belok kanan - Halte Petojo - TL Harmoni belok kiri - jalur reguler Harmoni - normal ke Grogol 1.

Selanjutnya Koridor 2 arah Pulo Gadung dengan rute dari Harmoni tekuk kirim Pejambon - Pasar Baru - Lapangan Banteng - Pejambon - Tugu Tani - Senen - Pulo Gadung. Adapun rute yang tidak dilalui oleh transjakarta koridor 2 yakni Monas, Balai Kota dan Gambir 2.

Serta koridor pengalihan kawasan Dukuh Atas dengan rute TL Bank Indonesia belok kiri - Jalan Kebon Sirih - Hotel Milenium belok kiri - Jalan Fachrudin - Jati Baru lurus - Jalan Cideng Barat - TL Tarakan belok kanan - Halte Petojo - TL Harmoni belok kiri - Harmoni - Kota. Adapun kawasan yang tidak dilalui yakni plang stop Indosat, plang stop Monas, plang stop RRI dan plang stop Majapahit.

0 comments

    Leave a Reply