Reliance Sekuritas: IHSG Berpeluang Lanjut Menguat Terbatas | IVoox Indonesia

April 20, 2025

Reliance Sekuritas: IHSG Berpeluang Lanjut Menguat Terbatas

IHSG Ditutup Turun 0,21% Pada Akhir Sesi Perdagangan Pertama

IVOOX.id, Jakarta - Analis Reliance Sekuritas Indonesia, Lanjar Nafi, meyakini IHSG hari ini, Senin (12/8), berpeluang menguat terbatas, seperti penutupan akhir pekan silam yang naik 0,12 persen ke posisi 6.282.

Lanjar mendasarkan keyakinannya pada analisa teknikal di mana indeks terlihat menjenuh dan membentuk pola bearish counter attack, setelah menyentuh resistance Moving Average 50 hari (MA50) dan bearish trend line.

"Indikator Stochastic berfluktuasi dan RSI yang bergerak bullish memberikan sinyal positif pada pergerakan IHSG. Sehingga IHSG diproyeksikan IHSG bergerak melanjutkan penguatan, meskipun terbatas pada rentang 6.254-6.343," papar Lanjar di Jakarta pagi ini.

Pada perdagangan di akhir pekan kemarin bursa saham dI Asia ditutup variatif, tercermin dari penguatan indeks Nikkei (+0, 44 persen) dan TOPIX (+0,35 persen), sedangkan pelemahan terjadi pada indeks HangSeng (-0,69 persen) dan Shanghai (-0,97 persen). Sementara, laju IHSG di akhir pekan kemarin ditutup memguat 0,12 persen ke level 6.282 yang ditopang oleh penguatan saham-saham sektor pertanian dan pertambangan. Investor asing tercatat net buy sebesar Rp63,84 miliar.

Lanjar merekomendasikan saham berikut: TBLA, SMBR, GGRM, HMSP, BBNI, BBTN, PGAS, JSMR, ADRO, WSKT, PTPP, WEGE, MNCN, UNTR, AKRA, dan ESSA.

0 comments

    Leave a Reply