Reliance Sekuritas: Cukup Berat, IHSG Mencoba Bertahan Positif

IVOOX.id, Jakarta - Analis Reliance Sekuritas, Lanjar Nafi, memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, Selasa (9/6), akan bertahan di zona hijau, meski dengan peluang cukup berat.
Pada penutupan Senin, IHSG melanjutkan tren kenaikan pekan lalu dengan menguat menguat signifikan sebesar 2,48 persen dan mulai bermain di teritori 5.000-an, tepatnya 5.070.
Lanjar memaparkan, secara teknikal laju IHSG break out resistance psikologis di level 5.000 yang juga sebagai konfirmasi penguatan lanjutan menuju upper bollinger bands di posisi 5.120 dan FR161.8% di level 5.300.
"Indikator Stochastic dan RSI yang mulai menjenuh di area jenuh beli (overbought) akan menjadi pemberat bagi pergerakan IHSG. Sehingga, kami memperkirakan IHSG akan bergerak cenderung cukup berat dan mencoba bertahan di zona positif dengan support-resistance 4.944-5.080," paparnya.
Ia merekomendasikan saham AKRA, HMSP, INCO, MEDC, LSIP, SIMP, HOKI, dan INDY.

0 comments