Rayakan Lebaran Usai Bebas Dari Penjara, Angelina Sondakh Tak Kuasa Tahan Tangis Saat Keanu Massaid Sungkem | IVoox Indonesia

May 1, 2025

Rayakan Lebaran Usai Bebas Dari Penjara, Angelina Sondakh Tak Kuasa Tahan Tangis Saat Keanu Massaid Sungkem

IMG-20220502-WA0017
Rayakan lebaran pertama usai bebas dari penjara, Keanu Massaid sungkem dengan Angelina Sondakh. (Instagram)

IVOOX.id, Jakarta - Angelina Sondakh dan Keanu Massaid akhirnya bisa bersama untuk merayakan Lebaran di tahun 2022 ini. Seperti diketahui, Angelina Sondakh baru saja menghirup udara bebas setelah 10 tahun menjalani hukuman penjara.

Melalui akun Instagram pribadinya, Keanu Massaid mengunggah momen lebaran bersama Angelina Sondakh itu. Terdapat tiga foto dalam unggahannya pada Senin, 2 Mei 2022.

Foto pertama, terlihat Keanu Massaid sungkem kepada Angelina Sondakh. Walau hanya sebuah foto, momen tersebut bak hidup dengan suasana harunya.

Bukan tanpa alasan, ekspresi wajah Angelina Sondakh jadi penyebab. Terlihat, Angie yang mencoba untuk menahan tangis walaupun tampaknya tak bisa. Ia terharu melihat putranya bersimpuh di hadapannya untuk meminta maaf.

Dalam potret kedua, anak dan ibu itu kompak bergaya dengan menyatukan kedua tangannya yang mempunyai makna minta maaf, khas gaya saat Lebaran.

Lalu potret ketiga, tampaknya Angie dan Keanu belum siap untuk difoto. Keanu terlihat tertawa dengan menutup mulutnya. Kendati demikian, Angie tetap terlihat cantik dengan senyumnya.

Melalui akun Instagram pribadinya, Keanu Massaid mengunggah momen lebaran bersama Angelina Sondakh. Terdapat tiga foto dalam unggahannya pada Senin, 2 Mei 2022.

Bukan tanpa alasan, ekspresi wajah Angelina Sondakh jadi penyebab. Terlihat, Angie yang mencoba untuk menahan tangis walaupun tampaknya tak bisa. Ia menangis haru melihat putranya bersimpuh di hadapannya untuk meminta maaf.

"Minal aidin wal faidzin. Mohon maaf lahir dan batin ya temen2 online ku," tulis Keanu Massai di Instagram di hari pertama Lebaran.

"May Allah bless you with health and happines. Amin," sambungnya.

Keanu juga tak malu untuk mengunkapkan rasa sayangnya kepada sang ibu di kolom caption. "Love you, mom @angelinasondakh09," ujar Keanu.

Angie juga ikut mengunggah momen haru itu di Instagram pribadinya. Wanita kelahiran 1977 itu ikut mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri kepada para pengikutnya di Instagram.

"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah. Minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin ya," tulis Angie.

Kedua unggahan tersebut langsung dibanjiri berbagai respons dari warganet dan rekan sesama artis. Beberapa mengucapkan selamat Lebaran untuk Angie dan Keanu termasuk Reza Artamevia.

Penyanyi Reza Artamevia, mantan istri Adjie Massaid (Instagram.com/@rezaartameviaofficial)

"Dear Angie and Kin tersayang, minal Aidin wal Faidzin yah, mohon maaf lahir dan batin," tulis Reza Artamevia.

"Selamat hari raya idul Fitri Mami Angie & Keanu. MasyaAllah Tabarokallah Bahagia slalu," komentar warganet.

"Tentunya Hari ini Special bnget ya Anggi..Keanu bs Sungkeman sm Mmanya d Ied ini..ikut Sng Anggi," ujar yang lainnya.

Sebagian lagi ada yang salah fokus dengan paras Keanu Massaid. Tak sedikit yang menyebut bahwa anak laki-laki kelahiran 2009 itu semakin mirip dengan Adjie Massaid.

"Masya Allah, mirip Daddynya," tutur warganet lain.

0 comments

    Leave a Reply