Presiden Yakin Ditangan Dewas, KPK Lebih Baik | IVoox Indonesia

May 14, 2025

Presiden Yakin Ditangan Dewas, KPK Lebih Baik

dewas kpk-2019-2024
Presiden Jokowi menyampaikan ucapan selamat kepada Ketua KPK Firli Bahuri di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (20/12/2019) (ANTARA/Desca Lidya Natalia)

IVOOX.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo berharap Dewan Pengawas (Dewas) KPK dapat menjadikan pemberantasan korupsi menjadi sistematis.

"Saya berharap sekali lagi penguatan KPK itu betul-betul nyata pemberantasan korupsi bisa sistematis sehingga betul-betul memberikan dampak yang baik bagi ekonomi, bagi negara kita," kata Presiden Joko Widodo di Istana Negara Jakarta, Jumat (20/12), seperti dilansir Antara

.Presiden Jokowi menyampaikan hal tersebut seusai menyaksikan sumpah jabatan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2019-2023. "Saya meyakini Insya Allah beliau-beliau ketua KPK dan komisioner KPK bsa membawa KPK yang lebih baik dengan didampingi Dewan Pengawas KPK," tambah Presiden.

Presiden pun mengaku tidak menargetkan capaian tertentu kepada pimpinan jilid V tersebut. "KPK itu lembaga independen," ungkap Presiden.

Ketua Dewan Pengawas KPK 2019-2023 adalah Tumpak Hatorangan Panggabean sedangkan anggota Dewas KPK adalah Syamsuddin Haris, Artidjo Alkostar, Albertina Ho dan Harjono.

Sedangkan Ketua KPK 2019-2023 adalah Firli Bahuri dengan empat komisioner yaitu Alexander Marwata, Lili Pintauli Siregar, Nurul Ghufron dan Nawawi Pomolango.

 

0 comments

    Leave a Reply