PIL BPJS Kesehatan Pasaman Tangkis Berita Hoax di Medsos | IVoox Indonesia

May 5, 2025

PIL BPJS Kesehatan Pasaman Tangkis Berita Hoax di Medsos

Obat-Farmasi

IVOOX.id, Jakarta - BPJS Kesehatan Kabupaten Pasaman, Sumbar melakukan kegiatan Pemberikan Informasi Langsung (PIL) kepada masyarakat Kabupaten Pasaman di Aula Kantor Camat Rao Selatan, Selasa 25 September 2018.

BPJS Kesehatan Pasaman selalu berupaya untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada seluruh lapisan masyarakat, salah satunya pelayanan akan kebutuhan informasi. Pemberian Informasi Langsung (PIL) sebagai upaya BPJS Kesehatan untuk meluruskan informasi yang kurang tepat diterima oleh masyarakat.

"Apalagi di zaman yang penuh terbuka media ini yang notabene bermacam-macam hoaxs beredar di media sosial. Sehingga harapan kami masyarakat dapat memperoleh informasi yang benar terkait program JKN-KIS" kata Kepala BPJS Kesehatan Kabupaten Pasaman, Syafruddin di sela-sela sosialiasi yang dihadiri lebih dari 100 masyarakat yang mewakili hampir semua segmen peserta JKN-KIS BPJS Kesehatan.

Peserta yang hadir mulai dari jajaran pemerintah sampai dengan perwakilan rakyat badarai diudang pada pertemuan tersebut. Pemaparan materi PIL disampaikan secara lengkap oleh Kepala BPJS Kesehatan Kabupaten Pasaman.

Mulai dari hak hingga kewajiban peserta JKN-KIS, terutama dari segmentasi Pekerja Penerima Upah Penyelenggara Negara (PPU Pemerintah ), PBPU, BP dan Penerima bantuan Iuran (PBI) tentunya menjadi salah satu solusi ampuh untuk memberikan edukasi kepada Peserta JKN KIS yang sebelumnya kurang paham alur pelayanan yang harus ditempuh untuk mendapatkan pelayanan kesehatan ketika menderita sakit.

Banyaknya pertanyaan-pertanyaan maupun keluhan yang diajukan oleh beberapa peserta membuat suasana acara ini semakin hidup, dari pertanyaan-pertanyaan maupun keluhan tersebut kita dapat memberikan penjelasan yang lebih lengkap maupun meluruskan apabila ada berita-berita yang memang tidak benar.

Kegiatan yang bertajuk “Sosialisasi Program JKN-KIS, dibuka langsung oleh Kepala Dinas Sosial Efka Emi, SH dan didampingi oleh Camat Rao Selatan Khairul Ihsan.

"Kita berharap dengan mengadakan penyuluhan semacam ini, BPJS Kesehatan semakin dekat dengan peserta JKN-KIS dalam mengedukasi masyarakat tentang JKN-KIS" harapnya.

Semoga peserta yang sudah diberikan materi dan leaflet informasi JKN-KIS dapat menyebarkan informasi tersebut kembali kepada karib kerabat, tetangganya dan orang-orang tersayangnya. Sehingga bisa menyediakan payung sebelum hujan demi terciptanya Pasaman Sejahtera.

0 comments

    Leave a Reply