Penyelenggaraan Acara Keagamaan yang Libatkan Massa Akan Dievaluasi | IVoox Indonesia

May 17, 2025

Penyelenggaraan Acara Keagamaan yang Libatkan Massa Akan Dievaluasi

presiden -belajar
Presiden Joko Widodo menyampaikan keterangan pers terkait penangangan COVID-19 di Istana Bogor, Jawa Barat, Minggu (15/3/2020). Presiden meminta agar masyarakat Indonesia bekerja, belajar dan beribadah di rumah serta tetap tenang, tidak panik, tetap produktif agar penyebaran COVID-19 ini bisa dihambat dan diberhentikan. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/pras.

IVOOX.id, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengatakan akan segera mengevaluasi penyelenggaraan acara keagamaan yang melibatkan massa atau orang banyak dalam satu tempat dan satu waktu.

“Kita harus mengevaluasi penyelenggaraan acara keagamaan yang melibatkan banyak orang,” kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam rapat terbatas dengan topik Laporan Gugus Tugas COVID-19 di Istana Merdeka Jakarta, Kamis (19/3)

Ia mengatakan, prioritas pemerintah saat ini adalah mencegah penyebaran COVID-19 lebih luas lagi.

Oleh sebab itu penting untuk dilakukan yaitu mengurangi mobilitas orang dari satu tempat ke tempat lain, menggencarkan sosialisasi untuk menjaga jarak, “social distancing”, dan mengurangi kerumunan yang membawa risiko penyebaran COVID-19.

Presiden Joko Widodo juga mengajak para tokoh keagamaan di Indonesia untuk turut serta memerangi wabah COVID-19 dalam setiap kegiatan-kegiatan keagamaan.

“Saya juga mengajak lembaga-lembaga keagamaan, tokoh-tokoh keagamaan untuk mengurangi penyebaran COVID-19 di kegiatan-kegiatan keagamaan,” katanya, seperti dilansir Antara

Oleh karena itu, Kepala Negara menekankan kebijakan belajar dari rumah, bekerja dari rumah, dan beribadah dari rumah betul-betul harus disampaikan terus

“Sehingga betul-betul bisa dijalankan secara efektif di lapangan tapi kita harus tahu juga bahwa yang tidak bekerja di rumah tentu tetap bekerja di lapangan dan di kantor dengan tetap saling menjaga jarak,” kata Presiden.

 

0 comments

    Leave a Reply