Pengamanan Asian Games 2018 Dilakukan Berlapis
IVOOX.id, Jakarta - Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (Inasgoc) akan menempuh pengamanan berlapis pada pesta olahraga multicabang itu sesuai dengan standar internasional. Langkah ini guna mengantisipasi kejadian yang tak diinginkan, seperti tindakan teror.
“Akan ada ring satu, dua, tiga karena sudah sesuai standar internasional. Tentu kami akan bekerja sama dengan pihak-pihak terkait,” kata Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (Inasgoc) Erick Thohir di Jakarta, Senin (14/5/2018), seperti dikutip dari Antara.
Selain itu, semua orang yang terlibat dalam pelaksanaan Asian Games harus memiliki tanda pengenal yang terakreditasi. Ini berlaku pula bagi masyarakat yang ingin menonton langsung pertandingan-pertandingan Asian Games.
“Jadi semua yang membeli tiket akan ada daftar dan keterangan rincinya,” ujar Erick.
Soal pengamanan Asian Games, Eric menyebut sudah didiskusikan dan disetujui oleh Komite Olimpiade Asia (OCA). Karena itu, Inasgoc sudah siap seandainya timbul pertanyaan dari negara-negara peserta terkait hal tersebut.
“Kami siap memberikan penjelasan jika ada negara peserta yang mengajukan pertanyaan, kalau perlu kami datang langsung ke negara yang bersangkutan,” kata Erick.
0 comments