Motorola Razr Kembali Menyapa Para Penggemarnya, Ini Harga dan Spesifikasinya | IVoox Indonesia

July 22, 2025

Motorola Razr Kembali Menyapa Para Penggemarnya, Ini Harga dan Spesifikasinya

Motorola razr

IVOOX.id, Jakarta - Motorola kembali menyapa para penggemarnya lewat smartphone Motorola Razr terbaru, apakah ini menandakan kebangkitannya setelah pernah terkenal lewat ponsel legendaris Razr V3 di kalangan anak muda pada tahun 2004.

Motorola Razr V3. Foto: Wikipedia

Motorola pernah merajai pasar ponsel di Indonesia pada tahun 2004-2005, mereka yang memiliki Razr V3 dengan material case alumunian serta desain lipatnya selalu dipercaya sebagai kalangan menengah ke atas.

Selain itu, pada jamannya sebuah ponsel yang bisa memutar format MP3 adalah hal yang luar biasa, dan Motorola juga menyematkannya pada Razr V3.

Motorola Razr V3 memiliki banyak warna, namun salah satu warna paling terkenal saat itu adalah pink.

Semakin berkembangnya dunia ponsel, kehadiran Motorola pun semakin dilupakan. Walaupun ada beberapa penggemar yang masih mencari keberadaan ponsel legendaris tersebut.

Dan di tahun 2019 ini, Motorola kembali menghadirkan produk legendarisnya dengan berbagai perkembangan sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini.

Motorola akan mulai menjual Razr pada 26 Desember melalui sistem pre order, jika ingin mendapatkan Motorola Razr terbaru kamu harus mengeluarkan sedikit biaya lebih mahal.

Verizon akan menjualnya dengan harga $ 1.500 (Rp 21 juta), dan akan dilengkapi dengan earbud Razr, headset USB tipe C premium dari Denon Audio. Selain itu juga akan ada beberapa keluaran yang berkolaborasi dengan Kate Spade dan merek lainnya.

Motorola Razr terbaru akan memakai layar OLED fleksibel 6,2 inci, para  pengguna dapat melihat dan berinteraksi walaupun ponsel terlipat sepenuhnya berkat tampilan Quick View.

Dari segi kamera, Razr akan dibekali 16 megapiksel dengan Night Vision. Tertatik untuk membelinya?

0 comments

    Leave a Reply