Menyambut Hari Pahlawan, URUS dan YOAYO Mengadakan Pahlawan Virtual Run | IVoox Indonesia

May 13, 2025

Menyambut Hari Pahlawan, URUS dan YOAYO Mengadakan Pahlawan Virtual Run

Menyambut Hari Pahlawan, URUS dan YOAYO Mengadakan Pahlawan Virtual Run

IVOOX.id, Jakarta - Dalam rangka menyambut hari Pahlawan Nasional Indonesia pada 10 November 2019, You Are Us (URUS) dan Virtual Run Indonesia (YOAYO) akan mengadakan Pahlawan Virtual Run.

YOU ARE US atau URUS Indonesia berdiri atas dasar keinginan bersama teman-teman untuk membangun kesadaran melakukan gaya hidup aktif dan sehat dengan memberdayakan komunitas untuk “saling mengurus”, memberikan dampak sosial terhadap sesama khususnya pada saudara-saudara disabilitas (Berkebutuhan Khsusus).

Sedangkan Virtual Run Indonesia (YOAYO) merupakan wadah bagi mereka yang ingin melakukan kegiatan olahraga outdoor.

Dalam Pahlawan Virtual Run nantinya juga akan memperkenalkan 10 sifat kepahlawanan: Bung Tomo, Soekarno, Hatta, RA. Kartini, Sudirman, KH. Dewantoro, Pattimura, Cut Nyak Dien, Diponegoro dan Imam Bonjol.

Hal ini dilakukan agar kita bisa belajar  dan memberikan inspirasi untuk lebih menghargai sesama dengan tidak memandang suku, agama, bangsa, serta status sosial.

Dengan berjalan kaki atau berlari total 10 KM, bisa dicicil dan dilakukan kapan saja, dimana saja dari tanggal 10 – 24 November 2019.  Giat ini untuk semua umur dan bisa dilakukan sendirian, bersama keluarga atau dengan teman-teman, dan total jarak tempuh tidak perlu diselesaikan dalam satu hari. 

Pada periode Early Bird, sampai dengan tanggal 8 November 2019, biaya pendaftaran perorangan hanya Rp. 99.000,- dan keluarga atau kelompok Rp. 90.000,-. Peserta akan mendapat Medali Virtual Pahlawan  Run, sertifikat elektronik dan kesempatan untuk mengikuti undian berhadiah & lomba foto selfie.

Lalu setiap Rp. 10.000,- akan disumbangkan ke THISable Learning Center pusat pelatihan keterampilan bekerja untuk saudara disabilitas kita. Peserta juga dapat menambahkan jumlah dana yang akan disumbangkan pada fitur yang ada aplikasi. Tersedia kategori: individual, keluarga, komunitas dan sekolah.

Besar harapan untuk mencapai 10.000 peserta Pahlawan Virtual Run untuk Indonesia di seluruh Indonesia. Setiap langkah kita adalah langkah mereka, untuk mendapatkan kesempatan bekerja dan berkarya. Kita semua bisa jadi pahlawan kecil yang artinya besar untuk saudara disabilitas kita dengan cara mengunduh aplikasi YOAYO dan setiap 10 kilometer yang kamu berikan berarti telah menyumbang Rp. 10.000 untuk saudara disabilitas. 

Karena #SemuaBisaJadiPahlawan dan #LangkahKitaLangkahMereka.

0 comments

    Leave a Reply