Mantan Menkes Terawan Mundur jadi Dubes Spanyol, Pimpinan DPR Minta Penjelasan

Eks Menteri Kesehatan Terawan A Putranto. (Foto: Antara/Muhammad Adimaja)
IVOOX.id, Jakarta - Mantan Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto, menjadi salah satu dari 32 nama yang diajukan Presiden Joko Widodo sebagai calon duta besar. Nama-nama tersebut telah resmi dikirim dan tinggal menunggu fit and proper test oleh Komisi I DPR RI.
Dari informasi yang beredar, Terawan diusulkan menjadi Duta Besar Indonesia Berkuasa Penuh untuk Spanyol yang berkedudukan di Kota Madrid. Namun, belakangan justru santer terdengar jika Terawan mundur. DPR sendiri telah mendengar kabar tersebut namun belum dipastikan kebenarannya.
Anggota Komisi I DPR Fraksi Nasdem Muhammad Farhan, mengungkapkan kabar itu akan dibahas ulang.

0 comments