Kurs Tengah BI Tempatkan Rupiah Melemah 50 Poin | IVoox Indonesia

April 27, 2025

Kurs Tengah BI Tempatkan Rupiah Melemah 50 Poin

Penguatan-Rupiah-ke-Depan-Bisa-Terbatas-Waspadai-Hot-Money-doc.HotMoney-ivoox.id_

IVOOX.id, Jakarta - Bank Indonesia mematok kurs tengah Senin (22/7) di level Rp13.963 per dolar AS, melemah 50 poin atau 0,36 persen dari posisi Rp13.913 akhir pekan lalu.

Kurs jual ditetapkan di Rp14.033 per dolar AS, sedangkan kurs beli berada di Rp13.893 per dolar AS. Selisih antara kurs jual dan kurs beli adalah Rp140.

Adapun berdasarkan data Bloomberg, nilai tukar rupiah di pasar spot terpantau melemah 26 poin atau 0,18 persen ke level Rp13.963 per dolar AS pada pukul 10.23 WIB dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Sebelumnya, nilai tukar rupiah dibuka di zona merah dengan pelemahan 10 poin atau 0,07 persen ke level Rp13.948 per dolar AS, setelah pada akhir perdagangan Jumat (19/7) ditutup menguat 22 poin ke level Rp13.938 per dolar AS.

Sepanjang pagi ini, rupiah bergerak pada kisaran Rp13.948 – Rp13.968 per dolar AS.

0 comments

    Leave a Reply