Klaster Keluarga dan Perkantoran Penyumbang Terbesar Penambahan COVID-19 di Jakarta | IVoox Indonesia

May 16, 2025

covid-19

Klaster Keluarga dan Perkantoran Penyumbang Terbesar Penambahan COVID-19 di Jakarta

anies-Covid-19
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Jakarta, Selasa (17/11/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj

IVOOX.id, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan, klaster keluarga dan perkantoran masih tercatat sebagai dua klaster terbesar yang menyumbang penambahan kasus COVID-19 di Jakarta.

Berdasarkan data yang dihimpun Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, per 7-13 Desember 2020 terdapat penambahan jumlah positif sebesar 3.821 kasus pada klaster keluarga dan 313 kasus pada klaster perkantoran.

Sehingga mobilitas penduduk pada libur akhir tahun akan sangat menentukan pertambahan kasus positif, khususnya pada klaster yang mendominasi.

“Kami mengimbau masing-masing dari kita untuk menahan diri tidak liburan ke luar rumah apalagi ke luar kota. Jangan sampai liburan yang senangnya mungkin hanya sementara malah membuat orang-orang yang kita sayangi beresiko terpapar COVID-19 dan membuat mereka bahkan kita, terpisah karena harus menjalani isolasi ataupun dirawat karena COVID-19,” kata Anies, seperti dilansir Antara, Senin (21/12).

0 comments

    Leave a Reply