Jika Lolos ke Senayan, Camel Petir Tetap Geluti Dunia Tarik Suara | IVoox Indonesia

May 14, 2025

Jika Lolos ke Senayan, Camel Petir Tetap Geluti Dunia Tarik Suara

IMG_8998

 

IVOOX.id, Jakarta - Di tengah kesibukannya sebagai caleg untukanggota DPR RI wakil Sumatera Utara dari Partai Golkar, penyanyi dan model Camel Petir masih menyempatkan diri untuk merilis single terbarunya yang berjudul "Dewi Asmoro". Menurut Camel, meski dirinya akan melenggang ke Senayan, namun ia tak bakalan meninggalkan profesinya sebagai penyanyi.

“Habitat awal saya kan memang di dunia tarik suara, di dunia hiburan. Saya sudah lebih dari sepuluh tahuh di dunia itu. Sekarang pun, sesekali saya masih menerima kerjaan show profesional," ujar Camel Petir di Jakarta Barat, kemarin.

Pemilik nama asli Camelia Panduwinata Lubis itu mengatakan, sejatinya ia tak akan bisa meninggalkan profesinya di dunia tarik suara. Tak heran, nama besarnya justru diperolehnya dari situ. Setelah itulah ia baru memberanikan diri untuk terjun ke dunia politik, lalu ia memilih Partai Golkar untuk berkiprah di masyarakat.

Sebelumnya, Camel Petir juga pernah sukses lewat single "Cuma Kamu Cin" dan ‘Kedongdong‘ (Kecanduan Doyan Berondong). Kini, lewat single barunya itu yang bertajuk "Dewi Asmoro", Camel ingin menandai eksistensinya di ranah musik. Camel pun berharap, single barunya itu bisa menjadi buatnya untuk lebih dikenal luas oleh masyarakat, terutama di Sumatra Utara.

Camel pun menjelaskan bahwa single barunya itu bercerita soal wanita yang berharap kejelasan cinta dari pasangannya. Penyanyi kelahiran Medan ini mengatakan lagu "Dewi Asmoro" adalah ciptaan Anton Obama, musisi yang juga pencipta lagu "Sayang" yang dipopulerkan oleh penyanyi Via Vallen. Karena itulah, Camel Petir berharap ia bisa menuai kesuksesan yang sama dengan Via Vallen. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply