Jawa Barat Jadi Provinsi Penyumbang Ekspor Terbesar di Indonesia per Juli 2024 | IVoox Indonesia

May 13, 2025

Jawa Barat Jadi Provinsi Penyumbang Ekspor Terbesar di Indonesia per Juli 2024

Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti
Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers secara daring, Kamis (15/8/3024). IVOOX.ID/Rinda Suherlina

IVOOX.id – Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan, Jawa Barat memberikan sumbangsih terbesar terhadap ekspor nasional pada Januari– Juli 2024 dengan nilai US$21.318,6 juta atau 14,47% dari total nilai ekspor nasional.

Dua provinsi lain yang juga turut memberikan sumbangan terbesar ekspor nasional yakni Kalimantan Timur US$14.696,7 juta atau setara 9,98% dan disusul Jawa Timur US$14.590,1 juta atau 9,91%.

"Tiga provinsi yang memberikan sumbangan terbesar terhadap ekspor nasional. Ketiganya memberikan kontribusi hingga mencapai 34,36 persen dari seluruh ekspor nasional," ujar Amalia dalam konferensi pers Kamis (15/8/2024).

Berdasarkan catatan BPS, nilai ekspor Indonesia pada Juli 2024 mencapai US$22,21 miliar atau naik 6,55% dibanding ekspor Juni 2024. Kemudian dibanding Juli 2023 nilai ekspor naik sebesar 6,46%.

Sementara secara kumulatif, nilai ekspor Indonesia pada periode Januari–Juli 2024 mencapai US$147,30 miliar atau turun 1,47% dibanding periode yang sama tahun 2023.

"Sejalan dengan total ekspor, nilai ekspor nonmigas yang mencapai US$137,98 miliar juga turun 1,75 persen," katanya.

Kendati begitu menurut Amalia, ekspor nonmigas hasil industri pengolahan Januari–Juli 2024 naik 1,01% dibanding periode yang sama tahun 2023, demikian juga ekspor hasil pertanian, kehutanan, dan perikanan naik 10,55%. Namun memang ekspor hasil pertambangan dan lainnya turun 12,35%. 

0 comments

    Leave a Reply