Ini Kata Menhub Terkait Tagar #PecatBudiKarya | IVoox Indonesia

May 4, 2025

Ini Kata Menhub Terkait Tagar #PecatBudiKarya

Ini-Kata-Menhub-Terkait-Tagar-PecatBudiKarya-doc.-menhub-ivoox.id_

IVOOX.id, Jakarta - Tagar #PecatBudiKarya menjadi trending topic di Twitter beberapa waktu lalu. Hal ini dikarenakan masyarakat tengah menyoroti kinerja Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.


Menanggapi tagar tersebut, Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan hanya ingin fokus bekerja. Saat ini, dia tengah disibukkan dengan tugas menjelang mudik Lebaran 2019.


"Contohnya saya kerja ke Solo, kemana-mana, untuk apa? Untuk memastikan mudik ini berjalan dengan baik," kata Budi Karya Sumadi saat ditemui di kantor Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Rabu (8/5) sore.


Budi menambahkan, tugas yang tengah diembannya saat ini cukup berat karena dia harus berupaya agar mudik Lebaran 2019 lebih baik dari sebelumnya. Apalagi saat ini telah terhubung tol Trans-Jawa yang membentang dari ujung Barat sampai Timur Jawa.


"Tugas saya dari Pak Presiden berat, karena memastikan mudik ini lebih baik, lebih nyaman dan fasilitasnya banyak," jelasnya.


Sebagai informasi, Kementerian Perhubungan tengah disoroti terutama akibat masih mahalnya tiket pesawat yang terjadi sejak awal 2019 dan hingga kini belum ada penurunan.

0 comments

    Leave a Reply