Ikuti Merah Asia, IHSG Dibuka Melemah 0,21%

IVOOX.id, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin, dibuka melemah 13,26 poin atau 0,21 persen ke posisi 6.360,21. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau Indeks LQ45 bergerak turun 3,51 poin atau 0,34 persen menjadi 1.015,22.
Sebelumnya, pasar ekuitas Asia merah pada pembukaan perdagangan awal pekan ini, Senin (8/7), merespons positifnya data payroll non-pertanian AS yang diumumkan akhir pekan lalu.
Lapangan kerja non-pertanian ASperiode Juni bertambah 244.000 melebihi ekspektasi 160.000, sehingga menekan peluang penurunan suku bunga The Fed pada akhir Juli nanti.
Indeks ASX 200 di Australia turun 0,35%, diwarnai kenaikan harga minyak pada pembukaan pasar Asia. Indeks lanjut melorot 0,80% (-53,80 poin) ke level 6.697,50 menjelang penutupan sesi I siang waktu setempat.
Indeks Nikkei 225, Jepang, turun 0,60% (-131,32 poin) ke posisi 21.615,06, setelah dibuka negatif 0,58%. Indeks Topix juga dibuka turun 0,38%.
Indeks Kospi, Korea Selatan, dibuka turun 1,02% dan berlanjut negatif 1,44% menjadi 2.080,14.
Indeks Hang Seng, Hongkong, dibuka anjlok 1,05% (300,95 poin) ke level 28.473,88 pada pembukaan dan Indeks Shanghai Composite, China, turun 0,65% ke posisi 2.991,58.

0 comments