“Hospital Playlist 2” Pecahkan Rekor Untuk Rating Premier Tertinggi Dalam Sejarah tvN

IVOOX.id - Pada tanggal 17 Juni, “Hospital Playlist 2” tvN membuat penayangan perdana musim yang telah lama ditunggu-tunggu!
Menurut Nielsen Korea, “Hospital Playlist 2” tayang perdana dengan rata-rata rating TV nasional sebesar 10,007 persen. Ini lebih tinggi dari rating premier musim pertama yang sebesar 6,325 persen. Sementara rating tertinggi di musim pertama adalah 14,142 persen, yang direkam pada episode terakhirnya.
Hospital Playlist 2 sebelumnya memang sudah ditunggu-tunggu dikarenakan kisahnya yang hangat dan mudah dimengerti oleh para pemirsa. “Hospital Playlist” dibintangi oleh Jo Jung Suk, Jung Kyung Ho, Yoo Yeon Seok, Jeon Mi Do, dan Kim Dae Myung sebagai lima dokter yang pertama kali bertemu di sekolah kedokteran dan telah berteman dekat sejak itu.
Drama medis hit, yang mencuri hati pemirsa tahun lalu, kembali untuk musim kedua untuk menceritakan kisah sehari-hari dari dokter dan pasien biasa, serta persahabatan lima pemeran utama yang mengharukan.
Drama Hospital Playlist 2 tayang setiap seminggu sekali setiap hari kamis dan bisa disaksikan di saluran tvN dan Netflix.

0 comments