Haechan dan Jaemin NCT Positif Corona | IVoox Indonesia

May 6, 2025

Haechan dan Jaemin NCT Positif Corona

Haechan dan Jaemin NCT Positif Corona

IVOOX.id, Seoul - NCT Dream yang baru saja comeback dengan lagu Beatbox mendapat dua membernya, Haechan dan Jaemin, positif COVID-19.

SM Entertainment, agensi yang menaungi NCT Dream memposting pemberitahuan di komunitas penggemar Lysn pada siang hari ini (6/6) bahwa Haechan dan Jaemin positif Corona.

Haechan dan Jaemin sudah mendapatkan dosis ketiga vaksin COVID-19 dan gejala yang dirasakan merupakan gejala ringan. Haechan dan Jaemin menjadi member 5 yang positif COVID-19 setelah Jeno, Chenle dan Jisung.

Dua member NCT Dream Mark dan Renjun telah menjalankan tes antigen dan menunjukkan hasil negatif dan tidak memiliki gejala apapun.

Haechan dan Jaemin melakukan isolasi mandiri sesuai dengan pedoman otoritas karantina.

0 comments

    Leave a Reply