Grizzlies Perburuk Catatan Kekalahan Knicks | IVoox Indonesia

May 14, 2025

Grizzlies Perburuk Catatan Kekalahan Knicks

new york knicks vs memphis

 

IVOOX.id, New York - Memphis Grizzlies berhasil meraih kemenangan 96-84 dalam lawatan ke markas New York Knicks di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat, untuk laga lanjutan NBA pada Senin (4/2) WIB.

Hasil itu memperburuk catatan kekalahan beruntun Knicks yang kini telah mencapai 13 pertandingan.

Mike Conley menjadi pencetak angka terbanyak dalam kemenangan Grizzlies lewat 25 poin, delapan rebound dan tujuh assist, diikuti rekannya Marc Gasol yang mencetak 24 poin, sembilan rebound dan lima assist. Kemudian Justin Holiday dan Jaren Jackson Jr. turut membantu kemenangan Grizzlies dengan masing-masing mencetak 19 poin dan 16 poin.

Bagi tuan rumah debut DeAndre Jordan ditandai dengan dwiganda minimalis lewat 12 poin dan 12 rebound, membantu Kevin Knox yang jadi pencetak angka terbanyak Knicks melalui 17 poin.

Hasil itu membuat Grizzlis menyudahi kekalahan beruntun yang mereka telan dalam tiga laga sebelumnya, dan saat ini memiliki catatan 21 kemenangan serta 33 kali kalah (21-33), sedangkan Knicks (10-42) kian terpuruk sebagai juru kunci Wilayah Timur.

Pada pertandingan berikutnya, Knicks akan menjamu Detroit Pistons (22-29) pada Rabu (6/2) WIB dan di saat bersamaan Grizzlies pulang ke kandang untuk menghadapi Minnesota Timberwolves (25-27). (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply