October 1, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Ganjar-Mahfud Sampaikan Kesetaraan Penegakan HAM

IVOOX.id - TPN Ganjar-Mahfud menegaskan komitmennya untuk memberikan ruang egaliter yang mencakup kebebasan, keadilan, dan kesetaraan bagi seluruh lapisan masyarakat Indonesia. 

Pernyataan ini disampaikan oleh Ifdhal Kasim Direktur Penegakan Hukum dan Advokasi TPN (Tim Pemenangan Nasional) Ganjar-Mahfud dalam sebuah diskusi yang membahas Agenda Hak Asasi Manusia (HAM).

Ifdhal Kasim memastikan bahwa pasangan Ganjar-Mahfud akan memberikan kebebasan yang mencakup aspek agama, etnis, dan gender. Dalam diskusi yang berlangsung di Pos Bloc Jakarta.

 "Bukan hanya agama, etnis, tapi juga berbasis gender. Berbasis pada orientasi seks, di dalam laporan disampaikan tadi terlihat. Kita berharap jadi visi 03, memberikan ruang egaliter untuk semua manusia," ucapnya Sabtu (2/12/2023).

Dalam konsep penegakan dan penghormatan terhadap HAM, Ifdhal menjelaskan bahwa Ganjar-Mahfud menganut teori civil liberties atau kebebasan sipil. 

Dia menekankan bahwa masyarakat di bawah pemerintahan Ganjar-Mahfud tidak perlu takut menyampaikan pendapat mereka, sejalan dengan prinsip kebebasan berdasarkan hak dasar masyarakat.

"Kami juga menyoroti dimensi keadilan dalam konsep Ganjar-Mahfud. Menurutnya, keadilan yang diupayakan oleh pasangan ini mencakup dimensi distribusi ekonomi yang lebih adil, mengurangi ketimpangan ekonomi, dan memberikan keadilan substantif. "Keadilan intinya lebih luas daripada penegakan hukum karena ada dimensi keadilan. Maka apa yang diupayakan memberikan keadilan substantif," ungkap Ifdhal.

Pasangan Ganjar-Mahfud menegaskan bahwa kebebasan yang diperluas dan upaya mencapai keadilan substantif akan menjadi pijakan untuk pembangunan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di Indonesia.

KPU RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md nomor urut 3.

KPU RI juga telah menetapkan jadwal kampanye Pemilu 2024 akan dilaksanakan pada 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. KPU juga mengatur jadwal kampanye Pilpres jika terjadi putaran kedua, yaitu pada 2-22 Juni 2024.

Reporter: Rinda Suherlina

0 comments

    Leave a Reply