Gamang Karena Wall Street Melemah, Ekuitas Asia Menguat Tipis
IVOOX.id, Tokyo - Pasar ekuitas Asia dibuka dengan kenaikan tipis, seakan gamang setelah Wall Street melemah seiring kenaikan imbal hasil obligasi pemerintah AS (US Treasury) yang mendekati level psikologis 3%.
Indeks S&P/ASX 200 di Australia sebesar naik 0,2% dengan nyaris semua sektor di zona positif. Saham sektor keuangan naik sebesar 0,57%, namun saham emiten pertambangan rontok.
Indeks Nikkei 225 di Tokyo merangkak naik 0,45% atau 99,13 poin menjadi 22.187,17, setelah dibuka menguat 0,5%, diwarnai pelemahan kurs yen terhadap dolar AS yang mendongkrak harga saham-saham eksportir.
Sementara indeks Kospi di Seoul naik tipis 0,04%, namun kemudian merosot 45%.
Indeks Hang Seng, Hongkong, dibuka naik 0,33% ke level 30.353,83 dan Shanghai Composite, China, dibuka menguat tipis 0,06% di posisi 3.069,75.
0 comments