Fraile secara Dramatis Menangi Etape 14 Tour de France

IVOOX.id, Mende - Pembalap asal Spanyol, Omar Fraile, secara dramatis berhasil meraih kemenangan setelah di penghujung balapan mempercepat kayuhan sepedanya untuk memasuki garis finis pada pendakian terakhir etape ke-14 Tour de France 2018 yang menempuh jarak 188 km dari Saint-Paul-Trois-Chateaux pada Sabtu (21/7).
Pembalap tim Astana itu mendahului Jasper Stuyven dari Belgia di lintasan puncak Cote de Croix Neuve, pendakian sejauh 3 km dengan kemiringan rata-rata 10,2 persen dan tidak lagi melihat ke belakang saat dia melewati garis finis.
Julian Alaphilippe dari Prancis menjadi yang tercepat dalam pendakian, tetapi dia membuat langkahnya sedikit melambat sehingga finis terpaut enam detik di depan Stuyven.
Pada balapan di etape ini seolah terbagi menjadi dua lomba. Di depan, barisan breakaway bertarung sengit berebut kemenangan. Di peloton utama, para unggulan general classification (GC) berebut mencuri waktu.
Etape 14 ini berlangsung 188 km menuju Mende. Di ujungnya, ada tanjakan pendek tapi kejam, Cote de la Croix Neuve. Panjangnya hanya 3 km, tapi kemiringan rata-ratanya 10,1 persen. Setelah melewati puncaknya, ada sekitar 1 km turunan menuju finis.
Kelompok breakaway itu lantas terus terpecah-pecah, sebelum akhirnya Jasper Stuyven (Trek-Segafredo) lari sendirian pada km-km terakhir.Saat memulai tanjakan akhir, Stuyven yang bukan climber unggul sedikit lebih dari satu menit. Di belakangnya, kelompok pemburu mulai saling attack. Omar Fraile dari Astana paling agresif, diikuti Julian Alaphilippe dari Quick-Step Floors sang pemakai jersey polkadot sebagai pemimpin mountains classification.
Jasper Stuyven (Trek-Segafredo) lari sendirian menjelang finis, tapi akhirnya dikejar Omar Fraile dan disalipnya untuk meraih kemenangan.
Secara menakjubkan, Peter Sagan (Bora-Hansgrohe) finis di urutan empat, terus menumpuk keunggulannya di points classification. Pembalap Slovakia ini terus menjauhkan green jersey yang dia pakai dari para pesaing.
Komentar pertama yang muncul setelah etape datang dari Stuyven. Bisa dibayangkan betapa kecewanya dia, begitu dekat dengan kemenangan istimewa. “Seperti main kartu, saya mempertaruhkan segalanya dan kalah,” ucapnya.
Pada Minggu, 22 Juli, Tour de France akan kembali menjalani etape naik turun, kali ini 181,5 km dari Millau menuju Carcassonne. Etape ini kembali memberi peluang bagi breakaway untuk mencuri kemenangan, sebelum menjalani rest day (hari istirahat) kedua pada Senin (23/7). (luthfi ardi)

0 comments