May 17, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Euro Tertopang Kinerja Industri Jerman, Dolar Melemah di Penutupan

IVOOX.id, New York - Nilai tukar dolar AS merosot ke posisi terendah tiga pekan, Kamis (Jumat WIB, 6/7) di akhir perdagangan di New York, tertekan euro yang naik karena kuatnya pesanan industri Jerman.

Dolar juga tertekan pertambahan penyerapan tenaga kerja sektor swasta di AS yang diduga di bawah perkiraan, serta kekhawatiran perang dagang.

Dolar menyentuh level terendah lebih dari tiga tahun pada Februari lalu, namun sejak saat itu telah terapresiasi 7 persen hingga mendekati akhir pekan awal Juli ini.

Pada penutupan perdagangan di New York, euro terapresiasi menjadi USD1,1680 dari USD1,1666, dan poundsterling turun menjadi USD1,3215 dari USD1,3236 sebelumnya. Dolar Australia turun ke USD0,7385 dari USD0,7402.

Dolar AS dibeli 110,68 yen, lebih tinggi dari 110,48 yen pada sesi sebelumnya. Lalu, dolar menanjak ke posisi 0,9937 franc Swiss dari 0,9924 franc Swiss sebelumnya, dan anjlok ke 1,3138 dolar Kanada dari 1,3142 dolar Kanada pada sesi sebelumnya.

0 comments

    Leave a Reply