Dukungan Yenny Wahid, Bikin Jokowi Makin Semangat

IVOOX.id, Jakarta - Yenny Wahid telah mengumumkan dukungannya pada nomor urut 01, yakni Jokowi-Ma'ruf. Atas hal itu, Jokowi sangat senang dan menjadikan dukungan Gusdurian sebagai penyemangat pada Pilpres 2019 mendatang.
Jokowi mengatakan, dukungan dari Yenny Wahid dan Gusdurian membuat dirinya makin bersemangat. Bahkan hal itu telah disampaikan sebelumnya , namun masih menunggu momentum yang pada nuntuk diumumkan.
"Alhamdulillah, Mbak Yenny sejak awal sudah menyampaikan kepada saya. Hanya, mohon menunggu momentum yang pas. Ya saya rasa sudah disampaikan langsung oleh beliau," ujarnya di Jakarta, Kamis (27/9/2018).
"Tentu saja ini menambah semangat," tambahnya.
Yenny Wahid, mendeklarasikan dukungan kepada Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019. Yenny juga berbicara atas nama sembilan konsorsium kader Gus Dur. Dukungan itu dilabuhkan dengan banyak pertimbangan, salah satunya hasil salat istikharah (salat memohon petunjuk Allah SWT) sembilan kiai.

0 comments