COVID dan Cedera Membuat China Mundur Dari Swiss Open | IVoox Indonesia

October 15, 2025

COVID dan Cedera Membuat China Mundur Dari Swiss Open

aaassqw

IVOOX.id, Jakarta - China mengundurkan diri dari turnamen bulutangkis Super 300 Swiss Open di Basel karena sejumlah kasus COVID-19 dan cedera, kata badan bulu tangkis Dunia (BWF) seperti dikutip Reuters, Selasa.

BWF menambahkan ada beberapa pemain yang juga mundur karena COVID tak mengikuti World Tour berhadiah 180.000 dolar AS itu.

"Asosiasi Bulu Tangkis China melaporkan beberapa kasus positif serta beberapa pemain dalam tim mereka mengalami cedera," kata BWF.

"Mengingat kekhawatiran akan kesejahteraan dan keselamatan semua peserta turnamen, maka Tim China lalu menarik semua pemain mereka dari YONEX Swiss Open 2022."

Cina adalah kekuatan utama bulu tangkis dunia yang menjuarai 10 Piala Thomas, 15 Piala Uber dan 12 Piala Sudirman.

Mereka adalah negara tersukses dalam bulu tangkis Olimpiade dengan merebut 20 medali emas.

Swiss Open mulai dipertandingkan Selasa ini.

0 comments

    Leave a Reply