China Construction Bank Indonesia Targetkan Kredit Sindikasi Rp3,5 Triliun | IVoox Indonesia

April 27, 2025

China Construction Bank Indonesia Targetkan Kredit Sindikasi Rp3,5 Triliun

bankchinaa

iVooxid, Jakarta - PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk (MCOR) atau BBC Indonesia membidik bisa menyalurkan kredit lewat skema sindikasi sebesar Rp3,5 triliun. Besarnya kebutuhan pendanaan pengembangan infrastruktur tanah air akan menjadi katalis positif bagi capaian kinerja perseroan pada tahun ini.

Menurut Direktur CCB Indonesia Luianto Sudarmana, perusahaan akan bekerja sama dengan China Construction Bank sebagai holding usaha perseroan untuk menyalurkan kreditnya. Dalam tahap awal perseroan akan bertindak sebagai member participant. "Kita akan masuk pembiayaan proyek pembangkit listrik," terang Luianto di Jakarta, Senin (20/2/2017).

Luianto menerangkan perseroan tengah mengincar proses pembiayaan pembangkit listrik yang berada di wilayah Sumatera dan Kalimantan. Sebagai gambaran, jika satu proyek pembangkit listrik memerlukan biaya sekitar USD1,1-1,3 juta untuk setiap megawatt (MW), maka untuk pembangkit listrik berkapasitas 100 MW diperlukan biaya sekitar USD110-130 juta.

Luianto menambahkan bahwa pada hingga tahun 2019 mendatang diperlukan sekitar Rp5.500 triliun untuk pengembangan infrastruktur di Indonesia. Hal tersebut menjadi salah satu faktor yang membentuk optimisme perseroan untuk dapat memetik manisnya buah dari proyek infrastruktur.

"Tahun ini sekitar 20-25 persen dari total kredit akan dihasilkan dari kredit infrastruktur," tukas dia.[ava]

0 comments

    Leave a Reply