Cedera, Cavani Absen Bela Uruguay di Piala China | IVoox Indonesia

July 13, 2025

Cedera, Cavani Absen Bela Uruguay di Piala China

edinson cavani1

 

IVOOX.id, Montevideo - Penyerang klub Prancis Paris St Germain, Edinson Cavani, tidak termasuk dalam anggota tim nasional Uruguay yang akan berlaga di kompetisi China Cup karena masih mengalami cedera, demikian diumumkan Asosiasi Sepak Bola Uruguay, Selasa waktu setempat atau Rabu (13/3) WIB.

Cavani, yang mengalami cedera hamstring sejak Februari lalu, kembali tampil pada menit-menit terakhir saat PSG disingkirkan Manchester United di Liga Champions minggu lalu.

Pihak klub PSG menegaskan bahwa mereka memilih memberi kesempatan kepada Cavani untuk pemulihan daripada melakukan perjalanan panjang ke Asia. Absennya Cavani membuat Luis Suarez, bintang klub Barcelona menjadi satu-satunya pemain bintang dalam tim Uruguay.

Uruguay akan berhadapan dengan Uzbekistan pada babak semifinal pertama Piala China yang berlangsung di Nanning pada 22 Maret, dan kemudian menghadapi antara tuan rumah China dan Thailand para pertandingan kedua tiga hari kemudian. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply