April 28, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Cahill Putuskan Pensiun dari Timnas Australia

IVOOX.id, Sydney - Pencetak gol terbanyak Australia, Tim Cahill, memutuskan untuk pensiun dari timnas Australia, setelah menjalani turnamen Piala Dunia keempat yang membuat frustrasi dirinya.

Cahill (38), yang telah mencatatkan 50 gol internasional dari 107 penampilannya, hanya tampil sebagai pemain pengganti untuk Socceroos pada pertandingan terakhir mereka di fase grup pada Piala Dunia di Russia, yang berakhir dengan kekalahan 0-2 dari Peru.

"Hari ini merupakan hari di mana saya secara resmi gantung sepatu pada karier internasional saya dengan Socceroos," kata Cahill melalui akun Twitternya pada Selasa (17/7). Tidak ada kata-kata yang dapat dijelaskan mengenai apa makna untuk mewakili negara saya.Terima kasih banyak kepada Anda semua untuk dukungan sepanjang karier saya mengenakan lambang Australia."

Keputusan Cahill telah dapat diduga mengingat usianya dan fakta bahwa Socceroos memiliki pelatih baru yakni Graham Aronold, ketika berupaya mempertahankan gelar Piala Asia mereka tahun depan di Uni Emirat Arab.

Ia juga mengalami kesulitan untuk mendapatkan kesempatan bermain di level klub pada tahun lalu, meninggalkan klub Liga Australia Melbourne City pada Desember silam sebelum ia memperkuat klub divisi kedua Inggris, Millwall, klub di mana ia pertama kali mendapat perhatian publik luas pada Januari.

Sang penyerang itu hanya memainkan sepuluh pertandingan untuk klub London selatan itu, sebagian besar tampil sebagai pemain pengganti dan mantan pelatih Socceroos Bert van Marwijk mengatakan bahwa meski kehadiran Cahill sangat bernilai, ia tidak dijamin mendapatkan tempat di skuat Piala Dunianya.

"Ia tidak banyak bermain dan penting bagi para pemain untuk mendapatkan irama dan bermain," kata pria Belanda itu, yang hanya ditunjuk untuk mengarsiteki tim di Piala Dunia, perihal kesulitan Cahill mendapatkan kesempatan bermain reguler.

"Namun selalu ada beberapa perkecualian. Ia adalah pemain yang sangat penting untuk tim nasional di kualifikasi dan di playoff."

Kemampuan Cahill untuk mencetak gol di saat-saat krusial telah menjadikan dirinya sebagai sosok penting untuk tim selama 14 tahun karier internasionalnya. Sebagai pemain pengganti, ia mencetak dua gol ketika Socceroos saat mengalahkan Jepang pada Piala Dunia 2006 di Jerman, membuat timnya mendapatkan kemenangan perdana di pesta sepak bola global tersebut.

Partisipasi terkininya dengan timnas adalah setelah pada fase kualifikasi ia mencetak dua gol, gol yang kedua merupakan gol penentu kemenangan di fase akhir pertandingan, saat melawan Suriah pada tahun lalu, yang membawa Socceroos menuju playoff antar benua melawan Honduras.

Gol-gol itu, yang mengingatkan pada upaya-upaya serupa saat melawan Qatar dan Jepang pada kualifikasi Piala Dunia 2010, membuat dirinya mendapat pujian khusus dari pelatih Socceroos saat itu Ange Postecoglou.

Australia kemudian menang agregat 3-1 atas Honduras untuk membuat mereka berhak tampil di Piala Dunia keempatnya secara beruntun. Cahill menghabiskan sebagian besar waktunya di turnamen di sRusia sebagai pemain cadangan, namun ia mencatatkan penampilan internasional ke-107nya ketika ia menggantikan Tomi Juric pada babak kedua ketika mereka kalah 0-2 dari Peru. (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply