October 6, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

BPS Pastikan Tak Ada Impor Kurma dari Israel

IVOOX.id - Badan Pusat Statistik (BPS) memastikan tidak ada impor kurma dari Israel yang masuk Indonesia. Hal itu ditegaskan Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti dalam konferensi pers di Kantor BPS, Jumat (15/3/2024).

"Tidak ada impor kurma dari Israel. Tidak ada. Kami klarifikasi, tidak ada impor kurma dari israel," kata Amalia, Jumat (15/3/2024).

Hal itu kata Amalia juga dipastikan lantaran impor kurma terbesar berasal dari Tunisia, Mesir, Iran, Arab Saudi. Sehingga dipastikan Israel tidak termasuk pengimpor kurma Indonesia.

"Tadi saya sudah sampaikan bahwa impor kurma terbesar dari Tunisia, Mesir, Iran, Arab Saudi. Tidak ada impor kurma yang berasal dari Israel, tidak ada," tuturnya.

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya kenaikan impor kurma menjelang bulan Ramadhan 2024. Amalia mengatakan impor kurma pada Februari 2024 ini mengalami kenaikan baik secara nilai maupun volume jika dibandingkan dengan bulan Januari 2024.

"Menjelang Ramadhan tercatat kenaikan impor kurma pada Februari 2024 baik secara nilai maupun volume. Nilai impor kurma pada Februari 2024 tercatat sebesar US$ 17,18 juta, naik US$ 3,52 juta atau 25,77% dibandingkan bulan sebelumnya," kata Amalia.

0 comments

    Leave a Reply