BI Catat Uang Beredar di Februari 2025 Capai Rp 9.239,9 Triliun | IVoox Indonesia

April 30, 2025

BI Catat Uang Beredar di Februari 2025 Capai Rp 9.239,9 Triliun

antarafoto-layanan-penukaran-uang-rupiah-pecahan-kecil-di-makassar-1741176839
Warga menukarkan uang menjadi pecahan kecil saat dibukanya layanan penukaran uang dari mobil kas keliling Bank Indonesia di Masjid Al Markaz, Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (5/3/2025). Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan mengalokasikan Rp5,1 triliun uang tunai layak edar dengan menggelar layanan penukaran uang di 70 titik yang tersebar di Kota Makassar serta kas pembantu di daerah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri 1446 Hijriah. ANTARA FOTO/Hasrul Said

IVOOX.id – Bank Indonesia (BI) mencatat likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas (M2) pada Februari 2025 sebesar Rp 9.239,9 triliun. 

Kepala Departemen Komunikasi Direktur Eksekutif (BI) Ramdan Denny Prakoso mengatakan, jumlah tersebut tumbuh lebih tinggi. Posisi M2 pada Februari 2025 tumbuh sebesar 5,7% (yoy), lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan pada Januari 2025 sebesar 5,5% (yoy).

"Perkembangan tersebut didorong oleh pertumbuhan uang beredar sempit (M1) sebesar 7,4% (yoy) dan uang kuasi sebesar 1,8% (yoy)," ujar Ramdan dalam siaran pers dikutip Senin (24/3/2025).

Menurut Ramdan, perkembangan M2 pada Februari 2025 terutama dipengaruhi oleh perkembangan penyaluran kredit dan aktiva luar negeri bersih. 

BI mencatat penyaluran kredit pada Februari 2025 tumbuh sebesar 9,0% (yoy), relatif stabil dibandingkan pertumbuhan pada bulan sebelumnya. Sementara Aktiva luar negeri bersih tumbuh sebesar 4,1% (yoy), lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan pada Januari 2025 sebesar 2,4% (yoy).

"Di sisi lain, tagihan bersih kepada Pemerintah Pusat (Pempus) terkontraksi sebesar 5,7% (yoy), setelah pada bulan sebelumnya terkontraksi sebesar 14,1% (yoy)," katanya.

Sementara itu, Uang Primer (M0) adjusted pada Februari 2025 tercatat sebesar Rp 1.882,7 triliun, tumbuh 13,0% (yoy), relatif stabil dibandingkan pertumbuhan pada Januari 2025 sebesar 13,2% (yoy). Berdasarkan komponen M0 adjusted, Uang Kartal tumbuh sebesar 9,8% (yoy), sementara Giro Bank Umum di BI adjusted tumbuh sebesar 5,1% (yoy).

0 comments

    Leave a Reply