Berikut Harga Tol Becakayu yang Akan Dioperasikan Besok | IVoox Indonesia

May 1, 2025

Berikut Harga Tol Becakayu yang Akan Dioperasikan Besok

Berencana Mudik Tahun Ini ? 6 Ruas Tol Ini Siap Beroperasi

IVOOX.id, Jakarta – Beberapa ruas tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Tol Becakayu) bakal diresmikan besok, Jumat (3/11) oleh Presiden Joko Widodo.

Beberapa ruas yang akan diresmikan adalah ruas 1B yang menghubungkan Cipinang Kayu-Pangkalan Jati dan ruas 1C yang menghubungkan Pangkalan Jati-Jaka Sampurna dengan panjang 8,36km.

Menurut Kepala Badan Pengatur Tol (BPJT) Kementrian PUPR, Presiden Joko Widodo sendiri yang akan meresmikan jalan tol ini.

Setelah diresmikan besok, rencananya tol ini akan dibuka gratis untuk masyarakat yang ingin mencobanya. Setelah itu, apabila ingin menggunakan jalan tol tersebut akan dikenakan tariff sebesar Rp 14.000.

Tarif tersebut adalah untuk satu kali masuk atau single tariff yang harus dibayar di pintu manapun tol becakayu. Jumlah ramp on tol Becakayu I ruas 1B dan 1C ada 5 buah.

Karena masih ada beberapa ruas yang masih dalam pembangunan, maka jalan tol ini sebenarnya belum rampung 100%. Apabila pekerjaan tol ini sudah rampung seluruhnya, diharapkan dapat memangkas waktu dan mengurangi kemacetan untuk perjalanan Bekasi-Jakarta dan sebaliknya.

Untuk panjang Tol Becakayu secara keseluruhan adalah 21,04 km. Kehadiran Tol ini sudah ditunggu oleh masyarakat agar dapat mengurangi kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Raya Kalimalang.

 

0 comments

    Leave a Reply