Bank Indonesia Buka Peluang untuk Turunkan Suku Bunga Acuan di Kuartal IV 2024 | IVoox Indonesia

May 8, 2025

Bank Indonesia Buka Peluang untuk Turunkan Suku Bunga Acuan di Kuartal IV 2024

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo (kanan) mengumumkan Hasil Rapat Dewan Gubernur BI Bulan Agustus 2024 di Jakarta, Rabu (21/8/2024). ANTARA/Martha Herlinawati Simanjuntak

IVOOX.id – Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan BI membuka ruang untuk menurunkan suku bunga acuan (BI-Rate) pada kuartal IV-2024. Hal tersebut kata Perry akan dipertimbangkan berdasarkan kondisi pertumbuhan ekonomi nasional serta kondisi suku bunga acuan bank sentral Amerika Serikat.

“Kami masih tetap akan melihat ruang terbuka bagi penurunan BI Rate pada kuartal IV-2024,” kata Perry dalam konferensi pers hasil Rapat Dewan Gubernur pada Rabu (21/8/2024).

Kendati begitu Perry mengatakan untuk kuartal III-2024 ini BI masih akan fokus untuk menjaga stabilitas nilai tukar rupiah. Sehingga kata dia penguatan nilai tukar rupiah dapat berdampak positif untuk menjaga inflasi dan stabilitas keuangan.

“Penguatan rupiah juga mendukung sektor-sektor yang mempunyai kandungan impor tinggi, dan banyak sektor-sektor itu menciptakan lapangan kerja,” kata dia.

Untuk memperkuat stabilitas nilai tukar rupiah dan pencapaian sasaran inflasi, Bank Indonesia kata Perry terus mengoptimalkan berbagai instrumen moneter pro-market, yaitu SRBI, SVBI, dan SUVBI.

Kebijakan ini juga dimaksudkan untuk mempercepat upaya pendalaman pasar uang dan mendukung aliran masuk modal asing ke dalam negeri.

Hingga 19 Agustus 2024, posisi instrumen SRBI, SVBI, dan SUVBI masing-masing tercatat sebesar Rp 899,50 triliun, 1,73 miliar dolar AS, dan 168 juta dolar AS. 

0 comments

    Leave a Reply