Agen Penyelundup Rohingya ke Aceh Dapat sekitar Rp3 Miliar | IVoox Indonesia

April 26, 2025

Agen Penyelundup Rohingya ke Aceh Dapat sekitar Rp3 Miliar

imigran rohingya kembali-mendarat-di-pulau-sabang-021223-apls-7
Sejumlah imigran etnis Rohinga kembali mendarat di pantai desa Ie Meule, kecamatan Suka Jaya, Pulau Sabang, Aceh, Sabtu (2/12/2023). Sebanyak 139 imigran etnis Rohingya terdiri dari laki laki, perempuan dewasa dan anak anak menumpang kapal kayu kembali mendarat di Pulau Sabang, sehingga total jumlah imigran di Aceh tercatat sebanyak 1.223 orang. ANTARA FOTO/Ampelsa

IVOOX.id - Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali di Pidie mengungkap ada agen yang menyelundupkan Rohingya mendapatkan keuntungan sekitar rp 3 milar.




Imam mengungkap jika dari setiap imigran Rohingya tersebut mulai Rp7 juta hingga Rp14 juta, atau 50 hingga 100 Daka per orangnya."Jika ditotalkan dari hasil kejahatan tersebut agen mendapatkan sekitar Rp3 miliar," jelas Imam, Rabu (6/12/2023) dikutip dari Antara.

Agen tersebut menyelundupkan rombongan Rohingya sebanyak 147 orang hingga terdampar pada Rabu (15/11/2023) di Kuala Gampong Pasi Beurandeh Kecamatan Batee Kabupaten Pidie Aceh.

Hal tadi ia kemukakan saat Polres Pidie meringkus HM (70) yang diduga menyelundupkan 149 warga etnis Rohingya ke pesisir pantai Kecamatan Muara Tiga Kabupaten Pidie, Aceh.

“HM merupakan kewarganegaraan Bangladesh yang telah memfasilitasi kapal kayu untuk mengangkut rombongan etnis Rohingya dari perairan Bangladesh Myanmar,” kata Imam

Selanjutnya ia menyampaikan, dari perairan tersebut, mereka diangkut dengan kapal kayu dan masuk ke perairan wilayah Indonesia tanpa dilengkapi izin maupun dokumen yang sah.

Tujuan dilakukan penyelundupan Rohingya sebanyak 194 orang itu agar terdampar di Indonesia, yang kemudian didapati mendarat pada Selasa (14/11/2023) pukul 11.30 WIB di Gampong Blang Raya Kecamatan Muara Tiga Kabupaten Pidie.

Sementar itu, jajaran pejabat negara menghadiri rapat yang pembahasan pengungsi Rohingya yang digelar di kantor Menteri

Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Kemenkopolhukam) pada Rabu menggelar rapat bersama para menteri dan pejabat terkait, membahas persoalan pengungsi Rohingya.

Rapat tersebut pun digelar tertutup sehingga tidak bisa dipantau secara langsung oleh awak media. Sebelumnya, Menkopolhukam Mahfud Md mengatakan pemerintah sedang mencari jalan keluar untuk mengatasi masalah para pengungsi Rohingya yang masuk ke Indonesia melalui Provinsi Aceh.

"Jumlahnya sekarang sudah 1.478 orang (pengungsi Rohingya). Dan orang-orang lokal, orang Aceh, Sumatera Utara, dan Riau itu sudah keberatan ditambah terus, (karena) 'Kami juga miskin, kenapa ini terus ditampung tapi gratis terus'. Nah, kami sedang mencari jalan keluar tentang ini," kata Mahfud saat dijumpai wartawan di Jakarta, Selasa (5/12/2023) malam.

Mahfud mengatakan, pihaknya juga akan mengusahakan penanganan kebutuhan domestik dan kemanusiaan sehingga dapat terlaksana dengan baik.

0 comments

    Leave a Reply