May 1, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Wisatawan Prancis Menyukai Bali

IVOOX.id, Bali -- Tren kunjungan wisatawan asal Prancis ke Bali terus naik cukup signifikan. Berdasarkan data Dinas Pariwisata Provinsi Bali, tren kunjungan wisatawan Prancis sejak 2014 naik rata-rata 11% per tahunnya. Pada Januari lalu, wisatawan Prancis yang datang ke Bali sebanyak 7.819 orang atau meningkat jika dibandingkan dengan Januari tahun sebelumnya berjumlah 6.731 orang.


“Meski sempat terjadi bencana di beberapa daerah di Indonesia, itu tidak memengaruhi minat wisatawan Prancis datang ke Bali,” kata Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati atau akrab disapa Cok Ace, saat menerima Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Jean Charles Berthonnet, di kantor wagub, kemarin.


Tidak hanya kunjungan wisa-tawannya, lanjut Cok Ace, juga di bidang perdagangan ekspor­ dari Bali ke Prancis mencapai US$42,5 juta.


Pada pertemuan ini juga dimanfaatkan Cok Ace untuk menyampaikan kondisi Gunung Agung dan bagaimana pelaku pariwisata di Bali bersama pemerintah sudah bekerja sama untuk mengendalikan situasi dengan baik.


Masalah lingkungan juga menjadi pembahasan. Cok Ace mene-gaskan bahwa Gubernur Bali telah mengeluarkan peraturan gubernur tentang pembatasan plastik. “Kami juga dalam tahap beralih ke energi terbarukan lebih hijau. Salah satunya adalah pembangkit listrik Celukan Bawang yang bertahap beralih dari batu bara ke gas,” tambahnya.


Pada kesempatan itu, Dubes Prancis untuk Indonesia, Jean Charles Berthonnet, berharap hubungan Prancis dan Bali di bidang pariwisata, budaya, lingkungan, dan ekonomi bisa ditingkatkan lagi.


Dari Nusa Tenggara Barat, ka-wasan­ Mandalika di Lombok diusulkan menjadi destinasi wisata olahraga, dengan mempertimbangkan daya dukung infrastruktur yang kini sedang dikembangkan. Termasuk rencana sebagai tuan rumah balap motor bergengsi Moto-GP pada 2021.


“Sebentar lagi dengan adanya Moto-GP, pembangunan lapangan golf, dan MICE, saya usulkan Mandalika memiliki positioning sebagai destinasi sport tourism,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya saat menghadiri groundbreaking Ama-Lurra Resort by Eastern Latitude di Gili Air, Lombok Utara, Kamis (21/02).


Menurut dia, dengan menjadi tuan rumah ajang Moto-GP pada 2021, akan semakin banyak wisman yang berkunjung untuk kepentingan tersebut sehingga perlu dikembangkan infrastruktur pendukung wisata olahraga yang memadai di dalamnya.


“Untuk pertama kalinya di Indonesia, Mandalika akan menjadi tuan rumah kompetisi Moto-GP. Ini membuat positioning NTB semakin kuat. Ditargetkan akan mendatangkan 100 ribu wisatawan mancanegara,” jelas. (Adhi Teguh)

0 comments

    Leave a Reply