September 30, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Usai Dilantik jadi Ketum PSI, Kaesang Ungkap Target Kader

IVOOX.id - Kaesang Pangarep, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang baru, menyatakan tekadnya untuk memastikan kader-kader PSI lolos dalam Pemilihan Legislatif 2024 mendatang.

Untuk mencapai target ini, PSI perlu memenuhi ambang batas parliamentary treshold, yaitu memperoleh minimal 4% dari total suara dalam Pemilu 2024 agar calon legislatif mereka bisa masuk ke Senayan.

"Saya memiliki keyakinan bahwa PSI akan berhasil mencapai target tersebut, yaitu melewati parliamentary treshold sebesar 4%, dan kami akan membentuk Fraksi PSI di Senayan pada tahun 2024," kata Kaesang dalam pidato politiknya di acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI di Djakarta Theater, Senin (25/9/2023).

Pada Pemilu sebelumnya, PSI tidak berhasil meraih kursi di Senayan, hanya memperoleh 1,89% suara (2,6 juta suara) dari total suara sebanyak 139,97 juta.

Kaesang juga menyoroti keunggulan PSI yang mendekati pemilih muda. Ia percaya bahwa partai berlogo bunga mawar ini dapat tumbuh menjadi partai yang besar jika strateginya tepat.

"Saya bukan hanya anggota biasa, tapi saya juga dipercayakan sebagai pemimpin partai sekaliber PSI. Jika kita mengibaratkan partai ini sebagai kapal besar, saya yakin arahnya akan menuju kepada pemuda. Saya sangat optimis, karena gelombang dukungan akan berpihak kepada generasi muda," jelasnya.

Terkait Pemilihan Presiden (Pilpres), Kaesang menegaskan bahwa mereka tidak akan terburu-buru dalam menentukan dukungannya. Mereka meminta waktu untuk mendengarkan aspirasi masyarakat sebelum menentukan arah dukungan.

"Dukungan PSI untuk Calon Presiden pada 2024 adalah tentang kesabaran. Kami akan melakukannya dengan hati-hati dan tidak tergesa-gesa. Kami membutuhkan waktu untuk mendengarkan langsung, merasakan aspirasi rakyat, sebelum kami menentukan arah dukungan kami," kata Kaesang.

KPU ingatkan PSI segera daftarkan Kaesang ke Kemenkumham

Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Idham Holik mengingatkan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) untuk segera mendaftarkan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep sebagai ketua umum baru partai tersebut ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

"Apabila partai politik peserta pemilu melakukan perubahan atau penggantian jabatan ketua partai politik, maka partai tersebut harus melakukan pendaftaran perubahan kepengurusan ke Kementerian Hukum dan HAM," kata Idham dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (26/9/2023).

Hal itu diatur pada Pasal 21 ayat (1), Pasal 23 ayat (2) huruf a dan b, serta Pasal 30 ayat (1) dan (2) Permenkumham RI Nomor 34 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pendaftaran Pendirian Badan Hukum, Perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga, serta Perubahan Kepengurusan Partai Politik.

Apabila nanti menkumham menerbitkan keputusan tentang pengesahan perubahan kepengurusan partai politik tersebut, maka partai politik bersangkutan harus melakukan pemutakhiran data partai politik berkelanjutan melalui Sistem Informasi Partai Politik (Sipol).

Sipol dikelola oleh KPU, sebagaimana diatur dalam Pasal 146 ayat (1), ayat (2), ayat (4) huruf b, ayat (5) huruf b dan d, serta ayat (6) Peraturan KPU (PKPU) Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024.

Idham menjelaskan tidak ada batasan waktu untuk mendaftarkan Kaesang ke Kemenkumham. Pasalnya, selama ini, Kemenkumham responsif dalam pelayanan atas pendaftaran pengesahan perubahan kepengurusan parpol peserta pemilu.

"Dalam Permenkumham RI Nomor 34 Tahun 2017, proses pengesahan kepengurusan parpol oleh Kemenkumham waktunya telah diatur secara rinci," jelas Idham dikutip dari Antara.

0 comments

    Leave a Reply