October 6, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Untuk Pertama Kali Sejak Krisis 2008, Fed Akhirnya Pangkas Suku Bunga

IVOOX.id, Washington - Bank sentral AS, The Federal Reserve (The Fed), akhirnya melakukan penurunan suku bunga sebesar 25 basis poin (bps), Rabu (31/7). Ini merupakan penurunan pertama sejak krisis keuangan global 2008.

Pemangkasan yang ditunggu-tunggu tersebut dilakukan di tengah peningkatan kekhawatiran atas ketegangan perdagangan, ekonomi global yang melambat, dan tekanan inflasi yang diredam.

Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC), badan penetapan suku bunga The Fed, memangkas target untuk suku bunga acuan federal fund (FFR) sebesar 25 basis poin ke kisaran 2,00 persen hingga 2,25 persen setelah mengakhiri pertemuan kebijakan dua hari, sejalan dengan harapan pasar.

"Sepanjang tahun ini, pertumbuhan global yang lemah, ketidakpastian kebijakan perdagangan, dan inflasi yang diredam telah mendorong FOMC untuk menyesuaikan penilaiannya terhadap jalur suku bunga yang tepat," kata Ketua Fed Jerome Powell pada konferensi pers, Rabu sore waktu Washington

Meskipun pertumbuhan lapangan pekerjaan kuat dan pengeluaran konsumen kuat, kepala bank sentral menunjukkan bahwa output manufaktur telah menurun selama dua kuartal berturut-turut, investasi tetap bisnis turun pada kuartal kedua, dan pengurangan inflasi domestik terus berlanjut.

"Komite bergerak dari memperkirakan kenaikan suku bunga tahun ini ke sikap bersabar tentang perubahan apa pun dan kemudian ke tindakan hari ini," kata Powell.

0 comments

    Leave a Reply