May 5, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Tidak Mau Keriput, Jangan Simpan Banyak Rahasia

IVOOX.id, Jakarta - Sebuah studi menyebutkan jika menyimpan rahasia berpotensi mengganggu kesehatan. Gangguan ini muncul dari siksaan internal yang bekerja mendorong stres, menyebabkan masalah tidur, kulit wajah keriput dan penyakit.

Dilansir Mail Online, para ilmuwan mengatakan bahwa 95 persen orang menyembunyikan rata-rata 13 rahasia sekaligus, dengan lima di antaranya begitu pribadi sehingga mereka tidak pernah memberitahu orang lain. Para ahli dari Columbia University di New York mengatakan bahwa hal ini disebabkan oleh banyaknya waktu yang dihabiskan untuk memikirkan rahasia itu sendiri.

Dr Michael Slepian, penulis utama studi ini mengatakan salah satu rahasia yang paling sering dipendam adalah fantasi seksual dengan orang yang bukan pasangan atau melakukan hubungan seksual dengan yang bukan pasangan. Rahasia umum lainnya yang disembunyikan orang-orang adalah orientasi seksual, citra diri yang buruk, keuangan, kinerja pekerjaan yang buruk, kecanduan dan melakukan aborsi.

Pikiran yang tidak diketahui ini bisa menyebabkan hormon stres, seperti kortisol, menjadi liar. Kadar kortisol yang tinggi dapat menyebabkan masalah usus besar, tekanan darah tinggi, masalah metabolisme, penuaan kulit dan penurunan sistem kekebalan tubuh. Dr Slepian menemukan rahasia ini bahkan bisa membuat aktivitas duniawi menjadi beban yang sangat besar.

"Kabar buruknya adalah bahkan ketika Anda tidak perlu menyembunyikan rahasia Anda, Anda mungkin masih sering memikirkannya dengan merugikan kesehatan Anda," ujarnya.

0 comments

    Leave a Reply