May 4, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Tertekan pelemahan Rupiah, IHSG Menukik 1,16% di Penutupan

IVOOX.id, Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) melemah 1,16% atau 68,98 poin ke level 5.875,62, setelah sepanjang perdagangan hari ini, Selasa (2/10), bergerak pada kisaran 5.862,95-5.956,78.

Pada pembukaan tadi pagi, indeks memulai perdagangan dengan kenaikan tipis 0,04% atau 2,65 poin di level 5.947,25. Namun, indeks terus melemah sepanjang perdagangan hingga ditutup anjlok 0,40% atau 23,71 poin ke level 5.920,89 pada penutupan sesi I, akibat nilai tukar rupiah yang melemah dalam hingga menembus level Rp15 ribu per dolar AS.

Memulai sesi II, IHSG tak tertolong, seiring terus tertekannya rupiah, sehingga berakhir melemah 1,16%, melanjutkan pelemahan sesi perdagangan Senin kemarin sebesar 0,53%.

Sentimen positif dari tercapainya kesepakatan dagang baru antara AS dan Kanada yang menggantikan kesepakatan NAFTA, serta naiknya harga komoditas minyak mentah dan batubara, hanya memberi dukungan di awal terhadap IHSG. Namun, berlanjutnya pelemahan nilai tukar rupiah yang menembus level psikologis Rp15.000 membawa indeks kembali bergerak melemah dan bertahan hingga akhir.

Sektor industri dasar dan aneka industri yang masing-masing terkoreksi 24 poin (2,98%) dan 21 poin (1,70%) menjadi sektor yang memimpin pelemahan indeks.

Nilai tukar rupiah diperdagangkan melemah 138 poin (0,93%) di level 15.048.

Investor asing mencatatkan beli bersih (foreign net buy) sebesar Rp90,8 miliar di pasar reguler.

0 comments

    Leave a Reply