October 3, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Terkait 75 Pegawai KPK yang Tak Lulus WBK, Firli Bahuri: Nggak Ada Upaya Menyingkirkan Siapapun!

IVOOX.id, Jakarta - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri membantah sengaja menyingkirkan sejumlah pegawai tertentu, termasuk Novel Baswedan.

Itu terkait 75 pegawai KPK yang tak lulus Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) sebagai syarat menjadi aparatur sipil negara (ASN).

“Saya agak heran ada kalimat upaya menyingkirkan,” ujar Firli di Gedung Merah Puting, Kuningan Persada, Jakarta Selasan, Selasa (1/6/2021).

Firli menegaskan, bahwa dirinya atau pimpinan KPK tidak sedang melakukan upaya menyingkirkan siapapun.

“Karena tes yang dilakukan, tes wawasan kebangsaan diikuti dengan instrumen yang sama, waktu pekerjaan sama, pertanyaan sama, modul sama,” tegasnya.

Dalam TWK itu, sambungnya, sebanyak 1.271 pegawai KPK dinyatakan lulus dan resmi dilantik menjadi ASN.

Sementara, 75 pegawai lainnya dinyatakan tidak lulus.

Mereka di antaranya yakni penyidik senior KPK Novel Baswedan, Ambarita Damanik, Ketua WP KPK Yudi Purnomo, hingga Direktur PJKAKI Sujanarko.

“Hasilnya memenuhi syarat 1.271 orang memenuhi syarat, yang nggak memenuhi 75,” ujarnya.

Ketua KPK Firli Bahuri

Firli juga menyatakan bahwa semua prosedur telah sesuai dengan syarat dan mekansime.

“Hasil akhir ada yang TMS dan MS. Jadi nggak ada upaya menyingkirkan siapapun,” tandasnya.

0 comments

    Leave a Reply