May 22, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Sharapova Melaju ke Babak Ketiga AS Terbuka

 

IVOOX.id, New York - Mantan Ratu tenis dunia, Maria Sharapova, berhasil menyingkirkan petenis non unggulan asal Romania, Sorana Cirstea dengan skor 6-2, 7-5 di AS Terbuka pada Kamis (30/8) waktu setempat, untuk menyiapkan pertemuan melawan petenis Latvia, Jelena ostapenko di putaran ketiga.

Sharapova, yang merupakan unggulan ke-22 pada penampilan perdananya di Flushing Meadows sejak 2016, memimpin 3-0 pada set pertama meski melakukan beberapa kesalahan di awal pertandingan dan menyelesaikan set dengan meyakinkan melalui penampilan dominan dari baseline.

Cirstea mampu balik memberikan perlawanan dengan pukulan kerasnya, mematahkan serve Sharapova pada gim pertama set kedua dan membuka keunggulan 4-2 sebelum kemudian mendapat tekanan tanpa ampun dari juara 2006 tersebut.

Petenis Romania itu melepaskan pukulan forehand ke arah net untuk memberikan break point kepada Sharapova, dan membuat petenis Rusia itu dapat menyamakan kedudukan menjadi 4-4 dengan "double fault." Kedua petenis bertukar break sampai Sharapova akhirnya unggul 6-5, sebelum memberikan tekanan kepada lawannya ketika ia melakukan serve.

Cirstea melakukan double fault keempatnya untuk memberikan dua match point kepada petenis Rusia lawannya, dan harus menyerah kalah dengan unforced error ke-32nya, yang disambut Sharapova dengan kegembiraan.

Mantan petenis peringkat satu dunia itu, yang mengalahkan veteran Swiss Patty Schnyder di putaran pertama, tidak pernah menelan kekalahan pada pertandingan sesi malam hari di Flushing Meadows dalam 22 penampilannya.

“Baiklah, angka-angka semua relatif, itu benar-benar pencapaian yang bagus namun itu tidak membuat saya memenangi lebih banyak Grand Slam," kata Sharapova di tepi lapangan ketika jam menunjukkan pukul 01.00 waktu setempat.

"Ada sesuatu mengenai lapangan ini, sesuatu mengenai New York, ada sesuatu mengenai para penonton ini. Anda harus sedikit gila untuk berada di sini selepas tengah malam, maka terima kasih banyak."

Sharapova akan meneruskan perjuangannya untuk meraih mahkota Grand Slam keenamnya melawan unggulan kesepuluh Ostapenko, yang menaklukkan petenis tuan rumah Taylor Townsend dengan skor 4-6, 6-3, 6-4.

“Semakin bertambah berat dari sini," tambah petenis Rusia itu. "Menjadi petenis unggulan di periode 20-an berarti Anda akan bertemu para juara Grand Slam di putaran ketiga, seperti yang saya hadapi. Namun saya tidak sabar untuk itu." (luthfi ardi)

0 comments

    Leave a Reply