April 25, 2024

Update Terbaru virus covid-19
Indonesia

Memuat...

Dunia

Memuat...

Sejumlah Pilot Mengaku Lihat Penampakan UFO di Langit Irlandia

IVOOX.id, Jakarta - Sejumlah pilot yang terbang di atas wilayah Irlandia pada akhir pekan lalu mengaku telah melihat penampakan UFO, demikian dilaporkan sejumlah media Inggris dan Irlandia.

Penampakan UFO itu pertama kali dilaporkan oleh seorang pilot pesawat British Airways pada Jumat 9 November, sekitar pukul 6.47 pagi di pesisir barat daya Irlandia.

Ia menghubungi menara pengawas Shannon, Irlandia dan menanyakan apakah sedang ada latihan militer karena ia melihat sebuah objek yang bergerak sangat cepat.

Menara pengawas menjawabnya dan mengatakan tak ada latihan militer di wilayah itu.

Pilot tersebut, yang terbang dari Montreal, Kanada ke Heathrow, Inggris mengaku melihat cahaya sangat terang dan objek terbang di sisi kiri pesawat, sebelum melesat dalam kecepatan tinggi ke utara.

Orang kedua yang melihat UFO itu adalah pilot Virgin Air. Kepada menara pengawas Shannon ia melaporkan melihat sebuah objek melesat dan disusul oleh beberapa objek lain yang melintasi arah yang sama. Cahayanya sangat terang, jelas pilot tersebut.

UFO itu melesat sangat cepat dan ia memperkirakan setara dengan Mach 2 atau dua kali lebih cepat dari kecepatan suara.

Menanggapi laporan-laporan itu, petugas menara pengawas mengatakan akan menyelidiki peristiwa tersebut lebih lanjut. Demikian dikutip dari BBC dan Mirror.

0 comments

    Leave a Reply